Berita Kaltim

Waspada, Nama Camat Grogot & Kuaro Dicatut untuk Modus Penipuan

Waspada, Nama Camat Grogot & Kuaro  Dicatut untuk Modus Penipuan
Waspada, Nama Camat Grogot & Kuaro Dicatut untuk Modus Penipuan

TANA PASER- Kasus pencatutan nama pejabat terjadi di Kabupaten Paser. Kali ini nama Camat Tanah Grogot HM Guntur dan Camat Kuaro HM Sidik yang dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggungjawab untuk meraup keuntungan pribadi.

Penipuan yang mencatut nama Camat  Tanah Grogot dan Kuaro ini berkedok pengumpulan dana dengan nilai Rp300 juta  untuk melakukan transfer balik ke nomor rekening atas kedua Camat 

Untuk meyakinkan mangsanya, pelaku mengirimkan terkait percakapan atas nama Camat Tanah Grogot dan Kuaro  melalui pesan WhatsApp dengan nomor 081390580088 yang dibuktikan foto Camat.

Dikonfirmasi, Camat Guntur maupun Sidik membenarkan kejadian tersebut dan merasa resah atas penipuan tersebut. Pasalnya sudah ada pihak   yang telah dihubungi oleh penipu.

“Saya menghimbau kepada siapa saja,  jika ada yang mengatas namakan  Camat  untuk waspada apabila mendapat pesan atau chat yang menggunakan foto saya selaku Camat Tanah Grogot dan Camat Kuaro karena itu adalah penipuan,” katanya  saat dihubungi.

Dia meminta kepada masyarakat agar berhati-hati jika ada yang mengontak menggunakan akun WA yang mengatasnamakan dirinya tersebut agar tidak menjadi korban penipuan. "Waspada dan hati-hati bila ada yang mengontak memakai nomor WA tersebut. Jangan dilayani, mending diabaikan saja," ujarnya. (humas)

Berita Lainnya

Bupati: Saya Tak Ingin Mendengar Soal Keterlambatan Dalam Penanganan Bencana

Bupati: Saya Tak Ingin Mendengar Soal Keterlambatan Dalam Penanganan Bencana

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menyerahkan langsung   bantuan untuk korban banjir di Kecamatan Long Kali, Kamis (7/10/2021).Bantuan berupa obat-obatan dan bahan pokok disalurkan untuk masyarakat terdampak di beberapa desa dan kelurahan Long...
Baca ....
Bupati Fahmi Berikan Dukungan Kafilah Paser

Bupati Fahmi Berikan Dukungan Kafilah Paser

SAMARINDA – Bupati Paser dr Fahmi Fadli datang langsung mensupport Kafilah Kabupaten Paser  pada ajang pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) 43  tingkat Provensi Kaltim yang digelar di kota Samarinda, Senin (23/05/2022) malam.Pembukaan MTQ 43 dil...
Baca ....
Gubernur Launching Internet Desa

Gubernur Launching Internet Desa

Tana Paser – Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor melakukan launching secara simbolis Internet Desa  di  Desa Rantau Panjang , Kamis (29/12/2022). Launching tersebut bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Paser yang ke 63. Kegiatan ini dilakukan seba...
Baca ....
Peringati HUT ke 42, Kideco Jaya Agung Gelar Kideco Run

Peringati HUT ke 42, Kideco Jaya Agung Gelar Kideco Run

TANA PASER - PT.Kideco Jaya Agung menyelenggarakan “Kideco Run” Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 42, hadir dalam kegiatan ini Sekertaris Daerah (Sekda) Drs.Katsul Wijaya.M.Si mewakili Bupati Paser di Lapangan Gentung Temiang, Mingg...
Baca ....