Berita Kaltim

Sinta Fahmi Fadli Terpilih Aklamasi Pimpin GOW Paser

Sinta Fahmi Fadli Terpilih Aklamasi Pimpin GOW Paser
Sinta Fahmi Fadli Terpilih Aklamasi Pimpin GOW Paser

TANA PASER- Sinta Fahmi Fadli, istri Bupati Paser dr Fahmi Fadli terpilih secara aklamasi mengemban amanah sebagai ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Paser  periode 2021-2026 , dalam Musyawarah Kerja Daerah GOW, Senin (22/11/2021). 

Dengan kepemimpinan Sinta Fahmi Fadli  yang terpilih secara aklamasi dari calon tunggal  GOW menggantikan Ketua demisioner Maryam Abubakar, mengusung tema “Musyda X GOW Kab Paser Optimalisasi Pemberdayaan Perempuan dan Organisasi Wanita Menuju Kabupaten Paser MAS”.

 Bupati Fahmi yang hadir membuka Musyawarah Kerja Daerah ke-10 GOW Kabupaten Paser mengatakan, Pemerintah Daerah sangat menyambut baik keberadaan GOW dengan tujuan tentunya  GOW sejalan dengan Pemerintah Dearah, mewujudkan cita-cita perubahan yang lebih baik menuju Paser MAS. 

Sementara, ketua panitia Musyda Tanirah Rekuning Diwati menyebutkan, Musyda GOW periode 2016-2021 dilaksanakan berdasarkan amanah AD/ART organisasi GOW Bab IV Pasal 10 tentang Musyawarah dan rapat-rapat.

Terkait peserta  Musyda, menurut Tanira terdiri dari 23 Organisasi Wanita se Kab Paser dengan dua utusan masing-masing organisasi, sehingga berjumlah 46 orang.

“Kegiatan ini sebenarnya direncanakan pelaksanaannya di awal tahun sesuai dengan akhir periode kepengurusan GOW 2016-2021, tetapi karena adanya pandemi Covid-19 maka Musyda X baru terlaksana sekarang,” katanya.

  Terhadap terselenggarannya Musyda, menyampaika ucapan  terima kasih kepada Pemda Paser yg telah memfasilitasi kegiatan Musyda sehingga bisa terlaksana dengan baik. (humas)

Berita Lainnya

Bupati Fahmi  MoU Perusahaan Asal Kalsel & Kalteng

Bupati Fahmi MoU Perusahaan Asal Kalsel & Kalteng

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli melakukan Penandatanganan Kesepakatan Kerjasama (MoU) dengan 2 perusahaan di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan, Kamis (9/12/2021). Dua Perusahaan tersebut PT Tahta Energi  dari Temiang Layang Kalteng dan...
Baca ....
Komitmen Dukung Penguatan Ideologi Pancasila, Bupati Fahmi Apresiasi Keterlibatan Lima Unsur Kabupaten Paser

Komitmen Dukung Penguatan Ideologi Pancasila, Bupati Fahmi Apresiasi Keterlibatan Lima Unsur Kabupaten Paser

Samarinda - Dalam upaya Penguatan Pembinaan Ideologi Pancasila, Bupati Fahmi apresiasi lima unsur yang terdiri dari pemerintah dan non pemerintah yaitu pemerintah daerah, dunia usaha, pendidikan, media dan kemasyarakatan yang turut menjadi peserta pe...
Baca ....
Junjung Tinggi Sportivitas, Bupati Fahmi Buka Turnament Kideco Futsal Cup

Junjung Tinggi Sportivitas, Bupati Fahmi Buka Turnament Kideco Futsal Cup

Tana Paser – Turnamen Kideco Futsal Cup diikuti oleh para pelajar (pemuda pemudi) se Kabupaten Paser dibuka Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli di GOR Tapis, Kamis (22/12/2022). Dalam sambutan yang dibacakannya Bupati Fahmi mengatakan untuk menjunjung ting...
Baca ....
Peletakan Batu Pertama, Gubernur Kaltim Inginkan Gerbang Perbatasan Jadi Pintu Silaturahmi

Peletakan Batu Pertama, Gubernur Kaltim Inginkan Gerbang Perbatasan Jadi Pintu Silaturahmi

Tana Paser - Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor bersama Wakil Gubernur Kalimantan Timur Hadi Mulyadi melakukan Peletakan Batu Pertama pada Pembangunan Gerbang Perbatasan Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan di Kecamatan Muara Komam, Kabupaten Pa...
Baca ....