Pemkab Paser Terima Kunker Bapperida dari Samarinda
Administrator
Kamis, 13 November 2025 20:12:49
 187 kali
Pemkab Paser Terima Kunker Bapperida dari Samarinda
TANA PASER - Pemerintah Kabupaten Paser menerima kunjungan kerja dari rombongan Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Pemerintah Kota
Samarinda, Kamis (13/11/2025).
Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka studi tiru sekaligus penjajakan kerjasama strategis di bidang pengembangan desa wisata.
Rombongan yang dipimpin langsung oleh Dr. Sudarman, S.Pd, M.Pd tersebut disambut hangat Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat ( Pemkes) Ir. Romif Erwinadi, M.Si beserta Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Drs. Chandra Irwanadi, M.Si juga sejumlah pejabat Pemkab Paser.
Kunjungan studi tiru difokuskan pada upaya Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah Pemkot Samarinda untuk mempelajari secara mendalam model pengelolaan pariwisata yang telah berhasil diterapkan di Paser.
"Dengan adanya pertemuan ini mudah-mudahan ujung-ujungnya nanti kita bisa bekerjasama yang saling membutuhkan demi pembangunan kita di 2 daerah yaitu Samarinda dan Paser serta Provinsi Kalimantan Timur pada umumnya", ungkap Asisten Pemkes Romif Erwinadi.
Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal sinergi yang konkret untuk bersama-sama memajukan sektor pariwisata berbasis desa di Indonesia. ( Prokopim)
TANA PASER- Sejumlah kecamatan di Kabupaten Paser merupakan daerah yang rawan terhadap bencana, dimana bencana banjir berpotensi terjadi pada setiap tahun.Dari 10 Kecamatan, ada 6 kecamatan masuk kategori risiko bencana banjir, artinya setiap tahun...
TANA PASER- Banjir yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Paser yang terjadi dalam satu pekan ini membuat salah satu permukiman warga di Kecamatan Long Kali sulit dijangkau menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.Karena itulah Bupati Fah...
Samarinda - Bupati Paser dr Fahmi Fadli hadir pada ekspose pembangunan hijau Kalimantan Timur yang berlangsung di Hotel Mercure Samarinda, Rabu (8/6). Bupati Fahmi hadir bersama Kepala Dinas Lingkungan Hidup Achmad Safari dan Kepala Dinas Tanaman Pan...
TANA PASER – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkes), Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si, menghadiri Rapat Paripurna (Rapurna) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-46 Tahun Anggaran 2025. Acara yang disele...