Berita Kaltim

Bupati Hadiri Pelantikan PAC Muslimat NU Se-Kabupaten Paser

Bupati Hadiri Pelantikan PAC Muslimat NU Se-Kabupaten Paser
Bupati Hadiri Pelantikan PAC Muslimat NU Se-Kabupaten Paser

Tana Paser - "Atas nama Pemerintah Kabupaten Paser, Saya ucapkan selamat kepada seluruh Pengurus Anak Cabang Muslimat NU se-Kabupaten Paser periode 2023-2028 yang dilantik hari ini, semoga amanah dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya",kata Bupati Paser dr Fahmi Fadli, saat memberikan sambutan pada acara Pelantikan PAC Muslimat NU se-Kabupaten Paser periode 2023-2028. Kegiatan tersebut bertempat di Gedung Awa Mangkuruku Tanah Grogot, Sabtu (25/08/2023).

Dalam sambutannya di hadapan ratusan wanita Muslimah NU, ia menjelaskan bahwa keberadaan Muslimah NU dapat menjadi Mitra Pemerintah dalam memberikan saran dan masukan untuk menyelesaikan persoalan -persoalan di daerah  masing-masing, guna mendukung misi pertama Paser MAS, Paser yang Maju, Adil dan Sejahtera yaitu mewujudkan perekonomian daerah melalui pelaku UMKM.

Selain itu, Bupati Fahmi mengharapkan agar pengurus Muslimat selalu bersinergi dengan Pemerintah melalui pendekatan dan komunikasi yang sesuai aturan. 

Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU di 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Paser dilantik secara langsung oleh Pimpinan Cabang Muslimat Kabupaten Paser Yenni Eviliana, pelantikan tersebut disaksikan oleh ketua DPRD Paser, ketua MUI Paser, Kepala Kemenag Paser, Camat Tanah Grogot , tokoh agama, perwakilan perusahaan, GOW Paser dan PW Muslimat NU Provinsi Kaltim Aminah Hjs. (Prokopim).

Berita Lainnya

Bupati Fahmi & Forkopimda Launching Asap Digital

Bupati Fahmi & Forkopimda Launching Asap Digital

TANA PASER-Bupati Paser dr Fahmi Fadli bersama unsur Forkopimda menghadiri Launching Aplikasi Sistem Analisa Pengendalian Karhutla Digital (Asap Digital) Nasional oleh Kapolri secara virtual  di Mapolres Paser, Rabu  (15/9/2021).Aplikasi Asap Digital...
Baca ....
Bupati Fahmi Hadiri Pembangunan Ponpes Bina Alam & Lingkungan Bayt Al-Izzah

Bupati Fahmi Hadiri Pembangunan Ponpes Bina Alam & Lingkungan Bayt Al-Izzah

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Asrama Lokal/Kelas Pondok Pesantren Bina Alam dan Lingkungan Bayt Al-Izzah, Minggu (16/01/2021).Peletakan batu pertama Ponpes Yayasan Pondok Pesantren Bina Alam dan...
Baca ....
4 Jabatan Eselon III Mendadak Dimutasi

4 Jabatan Eselon III Mendadak Dimutasi

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli mendadak melakukan mutasi jabatan administrator (pejabat eselon III) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Paser. Meskipun hanya empat orang, namun pengambilan sumpah jabatan eselon III yang dilakukan Sekda Paser...
Baca ....
Paser Raih Koreografer Terbaik di Solo

Paser Raih Koreografer Terbaik di Solo

Tana Paser - Kabupaten Paser keluar sebagai koreografer terbaik pada kegiatan festival olah raga tradisional yang berlangsung 26 - 29 Agustus 2022 di Solo. Hal ini dilaporkan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata melalui Kepala Bidang Keolahra...
Baca ....