Berita Kaltim

Langkah Konkret Paser Kendalikan Inflasi

 Langkah Konkret Paser Kendalikan Inflasi
Langkah Konkret Paser Kendalikan Inflasi

Tana Paser – Bupati Paser, dr Fahmi Fadli mengikuti Rapat Koordinasi melalui  zoom meeting  di Ruang Rapat Sadurengas, Senin (17/4/2023), Zoom Meeting  tersebut  dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Agenda dalam acara tersebut adalah pembahasan langkah konkret Pengendalian Inflasi di daerah Tahun 2023 dan sosialisasi Rancangan Undang – Undang Tentang Kesehatan.  

Dalam Rapat tersebut, Tito menyebutkan bahwa berdasarkan data Badan Pusat Statistik mencatat bahwa  inflasi Indonesia menempati posisi 4.9%. Inflasi di Indonesia masih terkendali di triwulan 1 Tahun 2023. Namun Tito menghimbau agar Kepala Daerah bisa mendorong masyarakatnya untuk berzakat karena dengan berzakat yang disalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu bisa mendorong daya beli masyarakat sehingga harga tetap stabil. “Para Kepala Daerah harus mendorong masyarakat untuk berzakat kepada yang tidak mampu, duafa, baik secara langsung maupun tidak langsung sehingga bisa mendorong daya beli masyarakat agar harga tetap stabil”, kata Tito. Sementara itu menurut Puji Ismartini Deputi Bidang Statistik dan Distribusi Jasa mengatakan  bahwa yang mengalami kenaikan harga yaitu makanan, minuman , tembakau serta transportasi. 

Pada saat yang sama Arief Prasetyo Adi Kepala Badan Pangan Nasional mengatakan bahwa stok pangan nasional aman akan tetapi harus dibantu Pemerintah dalam rangka menangani pasca panen. Arief juga menghimbau kepada masyarakat bijak dalam berbelanja. ”Tidak menimbun barang, belanja sesuai kebutuhan, tidak over buying dan membuat daftar belanja,”kata Arief. 

Instruksi Bupati Paser melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)  telah melakukan langkah – langkah konkret dalam rangka pengendalian inflasi diantaranya yaitu melakukan sidak Pasar Penyembolum Senaken dalam rangka memantau kenaikan harga. Sidak dipimpin Asisten Perekomian dan Pembangunan Adi Maulana, S.Sos, M.Si, pada Senin (10/4/2023) dan menggelar Pasar Murah Operasi Pasar Tahun 2023 yang digelar selama 2 (dua) hari 15 April s/d 16 April 2023 di Arena MTQ Putri Petung Tanah Grogot, pada pukul 08.00 s/d selesai.  Adapun komoditas yang dijual pada rangkaian pasar murah tersebut yaitu beras, tepung, minyak goreng, daging beku, ikan, sayur – sayuran, aneka kue lebaran dan lain – lain. (Prokopim)

Berita Lainnya

Wabup Masitah Hadiri Rapat Kerja Bersama Antara BNN Provinsi Kaltim Dengan BNK Paser

Wabup Masitah Hadiri Rapat Kerja Bersama Antara BNN Provinsi Kaltim Dengan BNK Paser

Tana Paser - Dalam rangka pemetaan Kawasan rawan narkoba dan sinergitas program pemberdayaan alternatif di Kabupaten Paser, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Timur Bersama Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Paser menggelar rapat kerja b...
Baca ....
Silaturahmi Keluarga Luwu Raya, Bupati: Paser Destinasi Tepat untuk Perantau

Silaturahmi Keluarga Luwu Raya, Bupati: Paser Destinasi Tepat untuk Perantau

Tana Paser – Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) di Gedung Awa Mangkuruku, Selasa (20/6/2023) menjadi ajang silaturahmi warga Luwu yang bermukim di Paser dengan Bupati Paser dr Fahmi Fadli. Ini terlihat pada...
Baca ....
Ramah Tamah, Bupati Paser Sampaikan Ucapan Selamat Datang Kepada Kajari Baru

Ramah Tamah, Bupati Paser Sampaikan Ucapan Selamat Datang Kepada Kajari Baru

TANA PASER – Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli menyampaikan ucapan selamat datang Kepada Kepala Kejaksaan Negeri yang baru pada acara Ramah Tamah Kajari dengan jajaran Pemerintah Kabupaten Paser, “selamat datang Bapak Abdul Muis Ali, S.H, M.H., selaku Ke...
Baca ....
Wabup Ikhwan Lepas Gerak Jalan Gembira

Wabup Ikhwan Lepas Gerak Jalan Gembira

TANA PASER - Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari  melepas Lomba Gerak Jalan Gembira Tingkat Sekolah Dasar  (SD) dan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) se- Kabupaten Paser. Kegiatan yang dipusatkan di Jalan RM Noto Sunardi Tanah Grogot (Depan K...
Baca ....