Berita Kaltim

Wabup Masitah Terima Mahasiswa Kuliah ke AL Azhar Mesir

Wabup Masitah Terima Mahasiswa Kuliah ke AL Azhar Mesir
Wabup Masitah Terima Mahasiswa Kuliah ke AL Azhar Mesir

TANA PASER- Tiga remaja generasi Bumi Daya Taka akan  mengikuti  pendidikan Kuliah ke Universitas AL Azhar, Mesir.

Ha ini disampaikan Ketua Pimpinan Al Mazaya Center Paser H. Nashruddin Atha, Lc, M.Pd saat diterima Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf, Rabu (5/01/2022) diruang kerja Wabup.

Sebelumnya calon mahasiswa Al Azhar asal Paser tersebut mengikuti seleksi dan lanjut pembimbingan di Al Mazaya Center yang berlokasi di Desa Sempulang Kecamatan Tanah Grogot mulai bulan Agustus 2021.

 Ketiga  calon mahasiswa AL Azhar tersebut adalah, Idris Safitri asal Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot, Andi Baso asal Pasir Mayang Kecamatan Kuaro, Afriadi asal Rantau Atas Kecamatan Muara Samu. Selain itu sebelumnya juga diterima Wabup Masitah calon mahasiswa Mesir atas nama  Aisyah asal Mendik Kecamatan  Long Kali.

Dalam kesempatan itu Wakil Bupati Masitah menyampaikan rasa bangganya dan berharap para santri -santri di Kabupaten Paser dapat mempersiapkan diri dan bersaing untuk melanjutkan pendidikan di universitas -universitas yang ada di Timur Tengah khususnya Al Azhar Mesir.

Lalu Wabup berharap mahasiswa yang lulus tersebut belajar dengan sungguh-sungguh dan mengambil sebanyak-banyaknya ilmu dari Al-azhar sehingga ketika balik ke Indonesia khususnya Paser bisa merasakan manfaatnya.

"Belajar bersungguh- sungguh cari ilmu sebanyak banyaknya selama disana, karena kalian lah yang nantinya akan menjadi penerus ulama di Kabupaten Paser  yang kita cintai ini,” ungkap Masitah.(humas)

Berita Lainnya

Dukung Gebyar Vaksinasi, Camat Guntur Himbau Warganya Selalu Kenakan Masker

Dukung Gebyar Vaksinasi, Camat Guntur Himbau Warganya Selalu Kenakan Masker

TANA PASER- Camat Tanah Grogot HM Guntur dalam Gebyar Vaksinasi massal di Gedung Olah Raga Sadurengas, Rabu (23/02/2022) hadir saat dilakukan peninjauan olah Wabup Hj Syarifah Masitah Assegaf bersama unsur Forkopimda.   Gebyar Vaksinasi Massal sinerg...
Baca ....
Bupati dan Istri Kunjungi Asrama Mahasiswi Banjarmasin

Bupati dan Istri Kunjungi Asrama Mahasiswi Banjarmasin

Banjarmasin - Usai mengunjungi asrama putra Kandilo, Bupati Paser dr Fahmi Fadli  mengunjungi asrama mahasiswi Putri Petung di Banjarmasin. Dalam kunjungan ini Bupati didampingi istri Ny Sinta Rosma Yenty SAP yang sepanjang kunjungan terlihat sangat...
Baca ....
Silahturahmi Jamaah Haji 2023 Demi Pererat Ukhuwah Islamiyah

Silahturahmi Jamaah Haji 2023 Demi Pererat Ukhuwah Islamiyah

Tana Paser- Demi mempererat Ukhuwah Islamiyah  sesama jamaah haji Kabupaten Paser Tahun 2023, dilakukan pertemuan jemaah haji dan sekaligus pembentukan pengurus jemaah haji. Pertemuan tersebut dihadiri Bupati Paser yang diwakili Staf Ahli Bupati Pase...
Baca ....
Sekda Hadiri Kegiatan BPK Menyapa Stakeholder

Sekda Hadiri Kegiatan BPK Menyapa Stakeholder

SAMARINDA - Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Drs. Katsul Wijaya, M.Si didampingi Inspektur Inspektorat Dharni Haryati, SE, M.AP mengahadiri kegiatan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyapa stakeholder dalam rangka memperingati HUT BPK ke-78 tahun di...
Baca ....