Berita Kaltim

Wabup Buka Peningkatan Kafasitas Posyantekdes

Wabup Buka Peningkatan Kafasitas Posyantekdes
Wabup Buka Peningkatan Kafasitas Posyantekdes

BATU SOPANG- Dalam peningkatan kapasitas bagi pengurus Posyantek Desa Sungai Terik Kecamatan Batu Sopang, Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf  hadir membuka kegiatan pelatihan, Rabu (22/12/2021).

Peningkatan kapasitas pengurus Posyantekdes  yang diikuti 21 peserta dari dua desa, yakni Sungai Terik dan Desa Rantau Layung, juga dirangkai pelatihan teknis pembuatan pembeku getah karet organik.

Pelatihan yang digelar di Aula Desa Sungai Terik, dihadiri mewakili Kepala PMD Paser, Camat Batu Sopang Misransyah, unsur Muspika, Kepala Desa Sungai Terik dan Kepala Desa Rantau Layung serta Kasubag Komunikasi Pimpinan Porkopim Ika Marselia.

Menurut ketua pelaksana, pelatihan ini bertujuan untuk lebih meningkatkan sistem pengelolaan Posyantek Desa, dalam mengelola sumber daya alam desa secara efektif dan efisien. 

Sementara Camat Batu Sopang Misransah sangat apresiasi digelarnya pelatihan Posyantekdes yang menurutnya memiliki peran penting dan strategi dalam penguasaan dan pengembangan teknologi tepat guna, untuk mendukung pemanfaatan sumber daya lokal menuju peningkatan produktivitas, dan efesiensi serta daya saing usaha masyarakat. (humas)

Berita Lainnya

Asisten Kesra Hadiri Peringatan Hari Jadi ke- 70 Nadhatul Wathan

Asisten Kesra Hadiri Peringatan Hari Jadi ke- 70 Nadhatul Wathan

Tana Paser - Bupati Paser melalui Asisten Kesra menghadiri Peringatan Hari Jadi ke- 70 sekaligus Pelantikan Pengurus Nahdlatul Wathan SE - Kabupaten Paser periode 2022 - 2026 yang di laksanakan di gedung awamangkuruku Kabupaten Paser,Sabtu (18 /3/202...
Baca ....
Program Uji Kualifikasi Calon Mahasiswa Universitas Al Azhar Menjadi Angin Segar Bagi Dunia Pendidikan di Paser

Program Uji Kualifikasi Calon Mahasiswa Universitas Al Azhar Menjadi Angin Segar Bagi Dunia Pendidikan di Paser

TANA PASER – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat  ( Pemkes) pada Sekretariat Daerah Kabupaten Paser, Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si, mewakili Bupati Paser menghadiri pembukaan Uji Kualifikasi Calon Mahasiswa Universitas Al Azhar yang dilaksana...
Baca ....
Ajang Drag Race Bike And Car, Bupati : Jadikan Motivasi Bagi Atlet Balap di Paser

Ajang Drag Race Bike And Car, Bupati : Jadikan Motivasi Bagi Atlet Balap di Paser

TANA PASER- Bupati Paser dr. Fahmi Fadli menghadiri secara langsung Kejuaraan Paser Night Race Bike And Car 2025. Yang digelar oleh Polres Paser bersama Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Paser, Sabtu (19/7/2025).Pada kegiatan  dilaksanakan selam...
Baca ....
Kerja Sama Atasi Inflasi, Paser Suplai Telur ke Balikpapan dan PPU

Kerja Sama Atasi Inflasi, Paser Suplai Telur ke Balikpapan dan PPU

BALI - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser, Drs. Katsul Wijaya, M.Si, mewakili Bupati Paser, menghadiri kegiatan Capacity Building Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Balikpapan, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dan Kabupaten Paser. A...
Baca ....