Berita Kaltim

Tinjau Banjir, Wabup Masitah Tidak Mencapai Desa Kepala Telake Karena Jembatan Sungai Sangar Putus

Tinjau Banjir, Wabup Masitah  Tidak Mencapai Desa Kepala  Telake Karena Jembatan Sungai Sangar  Putus
Tinjau Banjir, Wabup Masitah Tidak Mencapai Desa Kepala Telake Karena Jembatan Sungai Sangar Putus


TANA PASER-Pemerintah Kabupaten Paser  memberikan perhatian serius pada bencana banjir yang melanda sejumlah desa di Kecamatan Long Kali.

Karena itulah Bupati Paser dr Fahmi Fadli mengutus Wakil Bupati Paser Syarifah Masitah Assegaf beserta dinas terkait untuk  meninjau langsung lokasi banjir dan sekaligus memberikan bantuan sembako kepada warga  yang terdampak banjir di Desa Perkuen, Kecamatan Long Kali, Selasa (5/10/2021).

Untuk diketahui, Curah hujan yang sangat tinggi dalam beberapa hari terakhir mengakibatkan meluapnya air Sungai Telake. Sehingga merendam dua desa yakni Muara Lambakan dan Kepala Telake, Kecamatan Long Kali.

Tercatat  93 Kepala Keluarga (KK) atau 109 jiwa yang terdampak banjir. Di antaranya 88 KK atau 97 jiwa di Desa Muara Lambakan, dan 5 KK atau 12 jiwa di Muara Telake.

Akibat terjangan banjir tersebut, rombongan Wabup tidak dapat mencapai Desa Kepala Telake karena jembatan penghubung di Sungai Sangar putus, sehingga tak dapat  melanjutkan perjalanan dan bertemu dengan para  korban banjir.

"Kami tak bisa mencapai Desa Telake karena jembatan sungai sangar putus," kata Masitah.

Camat Long Kali, Rizky Noviar mengungkapkan banjir yang terjadi di dua desa tersebut sejak Kamis (30/9/2021) lalu dan Alhamdulillah saat ini air sudah surut.

Diketahui, Wabuk Masitah memberikan 50 paket sembako dengan masing-masing paket berisi 5 kilogram beras, satu dus indomie, 1 kilogram gula, satu kotak teh, satu bungkus kopi dan satu liter minyak makan. (humas) 

Berita Lainnya

ASN Paser  Keluar Sebagai Juara di Beberapa Cabang MTQ KORPRI VI Kaltim

ASN Paser Keluar Sebagai Juara di Beberapa Cabang MTQ KORPRI VI Kaltim

TANA PASER- Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI)  Paser mengirimkan Kafilah Aparatur Sipil Negara (ASN), dan  sebanyak empat orang untuk mengikuti seleksi MTQ KORPRI ke-VI tingkat Kalimantan Timur (Kaltim).Kegiatan seleksi  yang d...
Baca ....
Sekda Lantik 4 Anggota BPD Pengganti Antar Waktu

Sekda Lantik 4 Anggota BPD Pengganti Antar Waktu

TANA PASER - Bupati Paser melalui Sekretaris Daerah,Drs.Katsul Wijaya.,M.Si melantik  4 (empat) Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Pengganti Antar Waktu (PAW) di Kantor Dinas Perberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kompleks Perkantoran KM 5 Jl. Kus...
Baca ....
Wabup Sampaikan Laporan Nota Keuangan Raperda Perubahan APBD Tahun 2025

Wabup Sampaikan Laporan Nota Keuangan Raperda Perubahan APBD Tahun 2025

TANA PASER - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Paser menggelar Rapat Paripurna dalam rangka penyampaian Nota Keuangan Raperda Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah ( APBD ) Tahun Anggaran 2025 di Ruang Rapat Baling Seleloi...
Baca ....
Bupati Dampingi Kunjungan Gubernur Kaltim di Desa Tajur, Serahkan RRTLH Secara Simbolis

Bupati Dampingi Kunjungan Gubernur Kaltim di Desa Tajur, Serahkan RRTLH Secara Simbolis

TANA PASER – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli bersama Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari S.Sos menyambut kedatangan Gubernur Kalimantan Timur Dr. H. Rudy Mas'ud  dan mendampingi Gubernur dalam kunjungan kerja ke wilayah selatan Kaltim.  Kunjungan Gube...
Baca ....