Berita Kaltim

Silaturahmi Keluarga Luwu Raya, Bupati: Paser Destinasi Tepat untuk Perantau

Silaturahmi Keluarga Luwu Raya, Bupati: Paser Destinasi Tepat untuk Perantau
Silaturahmi Keluarga Luwu Raya, Bupati: Paser Destinasi Tepat untuk Perantau

Tana Paser – Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) di Gedung Awa Mangkuruku, Selasa (20/6/2023) menjadi ajang silaturahmi warga Luwu yang bermukim di Paser dengan Bupati Paser dr Fahmi Fadli. Ini terlihat pada saat sesi foto bersama usai kegiatan, di mana masing-masing pengurus secara berkelompok mengajak Bupati untuk berfoto sekaligus silaturahmi.

Di sela-sela foto bersama warga Luwu Raya terlihat sangat akrab dengan Bupati. Ketua DPD KKLR Paser Rustan Manguling ST menyebut ada sekitar 17 ribu warga Luwu Raya yang terdata tinggal di Paser sekarang ini. Dan ini adalah angka tertinggi di Kalimantan Timur.

Keakraban terlihat saat Bupati membuka pidato dengan menyapa hadirin dalam Bahasa Luwu. “Apa kareba kapolo? Salama ki ratu inde Kabupaten Paser, tapada salama. Mohon maaf, saya kurang tepat dalam mengucapkannya,” kata Bupati yang disambut tepuk tangan. 

Saat memberikan sambutan, Bupati juga menyebut bahwa Paser merupakan destinasi yang tepat untuk para perantau. Di Paser, kata Bupati, warga asli Paser dengan warga dari luar Paser hidup bersama dengan rukun dan damai, saling membantu menjaga suasana yang kondusif serta masyarakat tentram.

Untuk diketahui, Luwu Raya adalah salah satu wilayah di Provinsi Sulawesi Selatan, yang terdiri dari 4 wilayah, yaitu Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Kabupaten Luwu Utara dan Kabupaten Luwu Timur. Pelantikan KKLR ini juga diwarnai dengan ucapan video dari 4 kepala daerah tersebut. (Prokopim)

Berita Lainnya

Terima TUGPP, Bupati Fahmi Sampaikan Berbagai Hal

Terima TUGPP, Bupati Fahmi Sampaikan Berbagai Hal

TANA PASER- Pemerintah Kabupaten Paser tidak tinggal diam untuk mengupayakan percepatan pembangunan daerah di berbagai sektor. Pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung  diakui mempengaruhi seluruh sektor ekonomi termasuk kondisi keuangan daerah.Karena...
Baca ....
Pengukuhan 3292 Linmas, Paser Siap Dukung Kesuksesan Pemilu 2024

Pengukuhan 3292 Linmas, Paser Siap Dukung Kesuksesan Pemilu 2024

Tana Paser - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024. Pemerintah Kabupaten Paser juga turut serta mensukseskan Pemilu serentak tahun 2024. Hal tersebut ditindaklanjuti dengan pengukuhan 3292 Pelindung masyarakat (Linmas). Gedung Olah Ra...
Baca ....
Bupati Dan Ketua TP PKK Paser Terima Penghargaan MKK Dari BKKBN RI

Bupati Dan Ketua TP PKK Paser Terima Penghargaan MKK Dari BKKBN RI

SEMARANG- Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Bersama Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Paser Sinta Rosma Yenti. Menerima penghargaan yang diberikan secara langsung oleh Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Beren...
Baca ....
Sekda : Kami Segera Lakukan Penyesuaian Dokumen Sesuai Dengan Rekomendasi

Sekda : Kami Segera Lakukan Penyesuaian Dokumen Sesuai Dengan Rekomendasi

BALIKPAPAN - Sekretaris Daerah Kabupaten Paser, Drs.Katsul Wijaya,M.Si menghadiri proses Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025 dan Rancangan Peraturan Bupati  tentang Penjabaran APBD 202...
Baca ....