Berita Kaltim

Salah Satu Tugas Dari Kementrian Agama yaitu Peningkatan Kualitas Pendidikan Agama Dan Menghasilkan SDM Yang Unggul

Salah Satu Tugas Dari Kementrian Agama yaitu Peningkatan Kualitas Pendidikan Agama Dan Menghasilkan SDM Yang Unggul
Salah Satu Tugas Dari Kementrian Agama yaitu Peningkatan Kualitas Pendidikan Agama Dan Menghasilkan SDM Yang Unggul

TANA PASER - Kantor Kementrian Agama Kabupaten Paser melaksanakan peringatan Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia dengan tema "Umat Rukun Menuju Indonesia Emas" di halaman Kantor Kementerian Agama Paser, Jumat (3/1/2025).


Bupati Paser dr. Fahmi Fadli, bertindak sebagai pembina upacara pada kegiatan tersebut. Upacara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Drs. Katsul Wijaya, M.Si,  para Kepala Perangkat Daerah, unsur pendidikan se Kabupaten Paser, dan jajaran Kementrian Agama Kabupatemn Paser. Peringatan ini merupakan peristiwa penting dalam kalender kegiatan Kementerian Agama, sejalan dengan komitmen memperkuat kebersamaan dan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam sambutan Menteri yang dibacakan Bupati Paser dr. Fahmi Fadli mengungkapkan salah satu tugas terpenting dari Kementrian Agama ialah peningkatan kualitas Pendidikan Agama, "salah satu tugas Kementrian Agama  yaitu peningkatan kualitas Pendidikan Agama yang menghasilkan sumber daya manusia unggul.", terang Bupati.


Selain itu Fahmi juga menegaskan Kementerian Agama terus berkomitmen pada proses reformasi birokrasi dan penguatan meritokrasi dalam tata kelola organisasi.

Usai kegiatan Bupati Paser dr. Fahmi Fadli memberikan piagam penghargaan purnabhakti kepada Drs. Nasruddin sebagai Kepala Kantor Kantor Kementerian Agama Paser yang telah masuk purna tugas dengan masa kerja 32 tahun 10 bulan, terhitung sejak 1 maret 1992 sampai dengan 30 Desember 2024. (Prokopim)


Berita Lainnya

TPID Gelar Pangan Murah Sekaligus Serahkan Bantuan Pangan 10 Kecamatan

TPID Gelar Pangan Murah Sekaligus Serahkan Bantuan Pangan 10 Kecamatan

Tana Paser - Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah tinggal menghitung hari. Pemerintah Kabupaten Paser melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) pun bergerak mengantisipasi inflasi dengan menggelar Pangan Murah pada 15-16 April 2023 di Arena MTQ Put...
Baca ....
Satgas Linmas dan SatLinmas Perpanjangan Tangan Pemerintah Pada Pengamanan Pilkada 2024

Satgas Linmas dan SatLinmas Perpanjangan Tangan Pemerintah Pada Pengamanan Pilkada 2024

TANA PASER - Bupati Paser dr. Fahmi Fadli bertindak sebagai Pembina Apel Serah Terima Anggota Satgas Linmas Dan Satlinmas se Kabupaten Paser Di Bawah Kendali Operasional (BKO) Polres Paser Dalam Rangka Pengamanan Pemilihan Daerah Serentak Tahun 2024....
Baca ....
Bupati Monev Fasilitas Jalan dan Jembatan dari Desa Pait Menuju Desa Kepala Telake

Bupati Monev Fasilitas Jalan dan Jembatan dari Desa Pait Menuju Desa Kepala Telake

TANA PASER - Bupati Paser dr Fahmi Fadli lakukan monitoring dan evaluasi (monev) kelanjutan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan dari Desa Pait Kecamatan Long Ikis menuju Desa Kepala Telake Kecamatan Long Kali, Rabu (12/2/2025).Perjalanan mon...
Baca ....
Rapat TEPRA Digelar, Dalam Rangka Menyusun Langkah Strategis dan Atasi Hambatan

Rapat TEPRA Digelar, Dalam Rangka Menyusun Langkah Strategis dan Atasi Hambatan

TANA PASER – Pemerintah Kabupaten Paser menggelar Rapat Pimpinan (RAPIM) atau Rapat  Tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA) Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Ruang Rapat Sadurengas, Rapat ini berlangsung selama 2 hari yaitu dari S...
Baca ....