Berita Kaltim

Pertama, PKS Milik Petani Dibangun di Paser, Bupati Fahmi Ingatkan Jangan Sampai Gagal

Pertama, PKS Milik Petani Dibangun di Paser, Bupati Fahmi Ingatkan Jangan Sampai Gagal
Pertama, PKS Milik Petani Dibangun di Paser, Bupati Fahmi Ingatkan Jangan Sampai Gagal

TANA PASER- Impian petani di Kabupaten Paser membangun pabrik sawit bakal terwujud untuk meningkatkan kesejahteraan dan penghasilan petani. 

Hal ini dibuktikan dengan dilakukannya MoU pembangunan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) antara Keperasi Induk Perkebunan  Paser Jaya dengan PT Tredo Media, Senin (25/04/2022).

Penandatangan MoU  disaksikan langsung Bupati Paser dr Fahmi Fadli dan Ketua DPRD Hendra Wahyudi  di Ruang Rapat Sadurengas Kantor Bupati Paser.

Yang menarik, pembangunan PKS  dengan pemilik petani melalui Koperasi ini, selain pertama di Indonesia, juga bakal menjadi percontohan.

 Karena itulah, Bupati Fahmi dalam sambutannya mengapresiasi dengan dilakukannya kerjasama pembangunan PKS ini, dan pola kemitraan sebut Fahmi, sesuai visi misi Paser MAS yakni mendorong kemitraan yang adil antara petani dan pemegang modal.

“Pesan saya lakukan kerjasama ini dengan baik, jangan sampai ada masalah ditengah jalan yang ujung-ujungnya  kegagalan. Kalau ada masalah bicarakan dengan baik. Yang jelas Pemkab Paser tidak ingin ini gagal,” pesan Fahmi.

Yang pasti lanjut Bupati, kerjasama pendirian PKS  ini endingnya adalah mensejahterakan dan ini sesuai visi misi Paser Maju, Adil dan Sejahtera.

“Mensejahterakan masyarakat Paser dan petani adalah bagian masyarakat tersebut. Insya Allah, dengan hadirnya PKS rakyat ini, petani kita sejahtera yang berkelas dan ujung-ujungnya petani kaya,” kata Bupati.

Karena itulah untuk mewujudkanya, Bupati Fahmi meminta jajaran Dinas Perkebunan dan Peternakan maupun unsur dinas yang terkait untuk selalu melakukan pendampingan diantaranya terkait perizinan, sehingga pembangunan PKS dapat terwujud.(humas)

Berita Lainnya

Terima 8 Panji, Forkopimda Paser Hadir Upacara HUT ke 65 Provinsi Kaltim melalui Zoom

Terima 8 Panji, Forkopimda Paser Hadir Upacara HUT ke 65 Provinsi Kaltim melalui Zoom

Tana Paser - Euforia kegembiraan dan kebanggaan nampak di wajah para Kapolres AKBP Kade Budiyarta S.I.K, Dandim 0904/Paser Letkol Infantri Ronald Wahyudi. Bersama Sekretaris Daerah Drs Katsul Wijaya, M.Si, dan yang mewakili Kejari Paser Damar Aji, sa...
Baca ....
Pisah Sambut Danrem 091/ASN, Romif Sampaikan Terima Kasih Paser

Pisah Sambut Danrem 091/ASN, Romif Sampaikan Terima Kasih Paser

Samarinda - Pisah sambut Komandan Korem atau Danrem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) di gelar hari ini Selasa (6/6/2023), di Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur.Acara yang digelar di aula Wira Yudha Makorem 091/ASN ini dihadiri Gubernur Isran Noo...
Baca ....
Pasar Rakyat di Petangis Diresmikan oleh Bupati Paser

Pasar Rakyat di Petangis Diresmikan oleh Bupati Paser

TANA PASER - Bupati Paser dr. Fahmi Fadli dalam kunjungan kerjanya ke desa Petangis melakukan peresmian Pasar Rakyat. Kegiatan tersebut di lakukan pada Jumat ( 13/9/24).Pasar Petangis memiliki luas lahan  yaitu 3.872 meter persegi dengan jumlah pedag...
Baca ....
Bupati Paser Silaturahmi ke Kodim 0904/Paser , Pererat Sinergi Pembangunan Daerah

Bupati Paser Silaturahmi ke Kodim 0904/Paser , Pererat Sinergi Pembangunan Daerah

TANA PASER– Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli, melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0904/Paser, Senin (28/07/2025). Kedatangan Bupati disambut langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 0904/Paser, Letkol Inf. Rommy Aditya...
Baca ....