Pembangunan

Pastikan Kesiapan Kelurahan Long Ikis, Asisten Pemkes Lakukan Kunjungan

Pastikan Kesiapan Kelurahan Long Ikis, Asisten Pemkes Lakukan Kunjungan
Pastikan Kesiapan Kelurahan Long Ikis, Asisten Pemkes Lakukan Kunjungan

LONG IKIS - Usai melakukan pelantikan Badan Permusyawaratan Desa Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkes), Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si., melakukan kunjungan ke Kelurahan Long Ikis untuk memastikan kesiapan Kelurahan Long Ikis dalam mengikuti Lomba Desa / Kelurahan Tingkat Nasional mewakili Provinsi Kalimantan Timur, Kamis, (25/06/2024).


Romif melihat Kesiapan Kelurahan Long Ikis sudah sangat baik dan menargetkan untuk bisa meraih Juara 1. "Setelah kita tinjau, secara infrastruktur sarana dan prasarana kelurahannya sudah dipoles baik, tinggal yang lain terkait kesiapan sedikit saja",kata Romif.

Lurah Long Ikis, Ika Fristyawati menjelaskan bahwa saat ini, kesiapan Kelurahan Long Ikis untuk penilaian lomba tersebut sudah hampir rampung. Semua pihak terkait ikut membantu. Mulai dari masyarakat, staf Kelurahan, Kecamatan ikut bergotong royong. Selain itu, dari dinas terkait pun ikut serta memperbaiki beberapa lokasi, seperti Pasar Rabu dan Gang Bugis."Alhamdulillah masyarakat dan staf Kelurahan serta kecamatan ikut bergotong royong membantu kami membenahi kantor dan gang bugis. Kami juga menata ulang Pasar Rabu yang jalannya juga sudah diperbaiki dinas terkait. Kemaren kami juga sudah memberi proposal ke Bankaltimtara untuk meminta tenda tambahan karena, yang ikut berjualan di pasar Rabu makin meningkat dari sebelumnya",ungkap Ika.


Selain itu, Romif juga menyampaikan keinginan Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli agar perwakilan Kabupaten Paser dapat menjadi Juara, "target kita tentu menjadi Juara 1. Pak Bupati sendiri ingin Desa Mendik Makmur dan Kelurahan Long Ikis meraih juara dalam Lomba Desa dan Kelurahan tingkat Nasional ini",tandasnya.

Disela wawancara Romif juga memuji kinerja dari Lurah Ika yang sangat baikK "kita perlu mengapresiasi kinerja dari Bu Lurah yang bisa membawa nama Paser ke lomba Tingkat Nasional",tutup Romif.


Semakin dekatnya penilaian, pihak Kelurahan Long Ikis juga gencar melakukan promosi dari berbagai platform media sosial agar masyarakat mengetahui beberapa kegiatan yang sedang dilaksanakan.(Prokopim)

Berita Lainnya

Perbedaan itu Indah dan Saling Mewarnai

Perbedaan itu Indah dan Saling Mewarnai

Tana Paser – Asisten Pemerintahan dan Kesra Romif Erwinadi hadir mewakili Bupati Paser pada parade Budaya yang digelar,Kamis (22/12/2022). Adapun rute awal parade budaya tersebut dimulai dari Kantor Bupati Paser dan berakhir finish di Putri Petung. P...
Baca ....
Buka Ground Breaking WTP di Batu Sopang, Bupati Paser Apresiasi Kideco yang Selalu Berkontribusi untuk Daerah

Buka Ground Breaking WTP di Batu Sopang, Bupati Paser Apresiasi Kideco yang Selalu Berkontribusi untuk Daerah

TANA PASER - Ground breaking menjadi tanda dimulainya pencanangan pembangunan Water Treatment Plant (WTP) atau Instalasi Pengelolaan Air (IPA) PDAM Batu Sopang. Dalam kegiatan itu, juga dilakukan penekanan sirine secara bersamaan oleh Bupati Paser, d...
Baca ....
Paparkan Masterplan, RSUD Panglima Sebaya Terus Berbenah

Paparkan Masterplan, RSUD Panglima Sebaya Terus Berbenah

TANA PASER - Dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan dan indeks kepuasan masyarakat Kabupaten Paser terhadap sarana prasarana yang memadai dan  berdaya saing maka Rumah Sakit Umum Daerah ()RSUD Panglima Sebaya membuat agenda pemaparan Master...
Baca ....
Paser Optimis Raih Adipura Kencana

Paser Optimis Raih Adipura Kencana

Jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menyatakan kesiapannya untuk mengikuti penilaian Adipura Kencana pada tahun 2025. Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli usai mengikuti kegiatan Arahan dari Menteri Lingkun...
Baca ....