Berita Kaltim

Katsul Wijaya Jadi Sekda Paser Lagi

Katsul Wijaya Jadi Sekda Paser Lagi
Katsul Wijaya Jadi Sekda Paser Lagi

TANA PASER – Untuk kedua kalinya Katsul Wijaya diangkat menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Paser. Katsul dilantik dan diambil sumpahnya oleh Bupati Paser dr Fahmi Fadli di Hotel Kyriad, Tana Paser, Senin (4/12/23).


Menurut Bupati, pelantikan Sekda kembali setelah masa jabatan habis selama lima tahun, karena yang bersangkutan mampu melaksanakan tugas dengan baik selama menjabat.

Katsul Wijaya dianggap mampu menerjemahkan kebijakan Bupati dalam karya nyata yang aplikatif, terukur dan dapat dikerjakan oleh seluruh pegawai dari mulai dari JTP, administrator, pengawas, fungsional sampai staf pelaksana.

Sekda juga dinilai bisa menciptakan serta menjaga lingkungan kerja yang kondusif, membangun tim yang solid, serta mendukung penuh program Pemerintah Kabupaten paser melalui visi Paser MAS, Maju, Adil dan Sejahtera.


Kepada Sekda, Bupati menitipkan beberapa tugas penting. Di antaranya penyelesaian agenda tahunan secara tepat waktu yaitu APBD baik murni maupun perubahan. Lalu ada juga MCP, LPPD dan juga SAKIP.


Pelantikan ini dihadiri Ketua DPRD Hendra Wahyudi, Kapolres Paser Kade Budiyarta, Ketua Pengadilan Negeri Made Adicandra Purnawan, perwakilan Kodim 0904 dan Kejari. Juga para staf ahli Bupati, para Asisten dan Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Paser, serta para Kepala Bagian di Sekteriat Daerah Kabupaten Paser. (Prokopim)



Berita Lainnya

Dukung Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi, Bupati Fahmi Hadiri  Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda

Dukung Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi, Bupati Fahmi Hadiri Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda

Bogor- Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan Forkopimda Tahun 2023 di Sentul International Convention Center, Selasa (17/1/2023). Rakornas tersebut  dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo y...
Baca ....
Paser Terima Penghargaan Universal Health Coverage

Paser Terima Penghargaan Universal Health Coverage

Jakarta - Pemerintah Kabupaten Paser menerima penghargaan Universal Health Coverage ( UHC) atas capaian cakupan semesta jaminan kesehatan atau Universal  Health Coverage, terhitung sejak Maret 2023 sebanyak 284.604 jiwa penduduk Kabupaten Paser telah...
Baca ....
Belanja Produk Dalam Negeri Melalui E-Purchasing Untuk Mewujudkan Sistem Pemerintahan Yang Efektif dan Transparan

Belanja Produk Dalam Negeri Melalui E-Purchasing Untuk Mewujudkan Sistem Pemerintahan Yang Efektif dan Transparan

Balikpapan - Bupati Paser,dr.Fahmi Fadli melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Paser,Adi Maulana,S.Sos.,M.Si membuka secara resmi Sosialisasi Afirmasi Produk Dalam Negeri dan Usaha Mikro,Usaha Kecil dan Koperasi melalui E-Purchasing T...
Baca ....
139 Kades dan 731 BPD Diperpanjang Masa Jabatan

139 Kades dan 731 BPD Diperpanjang Masa Jabatan

TANA PASER – Sebanyak 139 Kepala Desa dan 731 Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se Kabupaten Paser dikukuhkan dan diperpanjang masa jabatannya. Pengukuhan tersebut dilakukan oleh Bupati Paser dr. Fahmi Fadli di GOR Tapis, Kamis (01/08/2024).Pengukuh...
Baca ....