Pembangunan

Jalan Putus di Lambakan, Bupati Instruksikan Penanganan Darurat

Jalan Putus di Lambakan, Bupati Instruksikan Penanganan Darurat
Jalan Putus di Lambakan, Bupati Instruksikan Penanganan Darurat

Tana Paser - Bupati Paser dr Fahmi Fadli langsung memberikan respon atas rusaknya jalan rusak yang merupakan akses dari Desa Perkuwen menuju Desa Muara Lambakan, Rabu (15/3). Usai mendapat laporan, Bupati memberikan perintah kepada instansi terkait untuk melakukan penanganan darurat di lokasi tersebut.

Melalui pesan singkat di Bupati memberi instruksi kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan penanganan darurat. Mendapat perintah ini, pimpinan kedua instansi juga dengan cepat memberikan laporan bahwa sudah ada kegiatan Pemerintah Kabupaten Paser di lokasi jalan longsor. 

“Siap Bapak, dilaksanakan Satgas (Satuan Tugas) BPBD, PUTR Bidang Binamarga dan Dinas Perhubungan respon cepat ke lokasi dampak banjir (yaitu) terputusnya infrastruktur jalan poros Muara Lambakan. Untuk penanganan segera upaya pemulihan jalan darurat dan aktivasi posko lapangan guna penanganan darurat/upaya pemulihan,” jawab Kepala Dinas PUTR Hasanuddin.

Sementara itu Kepala Pelaksana Harian BPBD Ruslan yang dihubungi melalui telepon Kamis (16/3) pagi menyebutkan sudah ada upaya untuk membuka akses alternatif, yaitu mengikis tebing secara manual dan kemudian menggunakan alat berat, agar jalan bisa lebih lebar. 

Ruslan juga menyebut sudah ada upaya penanganan banjir di wilayah yang terdampak di Kecamatan Long Kali. “Evakuasi banjir sudah dilaksanakan, dan posko juga sudah ada. Saat ini kami pantau apakah debit air sudah turun karena tidak lagi hujan,” kata Ruslan. (Prokopim)

Berita Lainnya

Gubernur Terkesan Gunung Boga. Muksin Harapkan  Dukungan Provinsi & Wabup: Prioritas Tahun 2022

Gubernur Terkesan Gunung Boga. Muksin Harapkan Dukungan Provinsi & Wabup: Prioritas Tahun 2022

TANA PASER- Begitu menariknya fenomena alam yang hanya dapat disaksikan di wisata Gunung Boga Desa Luan Kecamatan Muara Samu. Sehingga mampu menarik para penggiat wisata di luar daerah.Melihat potensi yang berada di wisata gunung boga tersebut, Jumat...
Baca ....
Bupati Fahmi Terima Kunjungan Silaturahmi KH Idris Hamid

Bupati Fahmi Terima Kunjungan Silaturahmi KH Idris Hamid

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menerima KH Idris Hamid dari Pasuruan Jawa Timur di Pendopo, Senin (17/01/2022) pagi.Kedatangan putra Almaghfurlah KH Abdul Hamid yang kini menjadi pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Kota Pasuruan atau populer...
Baca ....
Pemkab Selalu Serius Selesaikan Lahan SMKN 3

Pemkab Selalu Serius Selesaikan Lahan SMKN 3

Yogyakarta - Untuk keempat kalinya Pemerintah Kabupaten Paser kembali mengadakan pertemuan dengan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH-UGM) membahas penyelesaian ganti rugi lahan SMKN 3 Tanah Grogot. Pertemuan kali ini berlangsung di lantai 5 F...
Baca ....
Pemkab Paser Hadirkan Yovie & Nuno di Malam Ramah Tamah HUT Paser

Pemkab Paser Hadirkan Yovie & Nuno di Malam Ramah Tamah HUT Paser

Tana Paser - Semarak Ulang Tahun ke-64 Kabupaten Paser akan dimeriahkan oleh Yovie & Nuno di malam ramah tamah, Jumat (29/12). Band asal Bandung yang populer dengan lagu Janji Suci ini akan tampil di Halaman Kantor Bupati Paser.Kepala Bagian Tata Pem...
Baca ....