Berita Kaltim

Fahmi Fadli Pasangan dengan Siswanto di Pornas ke-16 Korpri

Fahmi Fadli Pasangan dengan Siswanto di Pornas ke-16 Korpri
Fahmi Fadli Pasangan dengan Siswanto di Pornas ke-16 Korpri

Tana Paser – Fahmi Fadli menjadi salah satu perwakilan Kalimantan Timur dalam pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional ke-16 Korpri yang berlangsung di Semarang, 13-21 Juli 2023. Fahmi duet dengan Siswanto asal Balikpapan di cabang olahraga tenis meja ganda putra.

Duet Fahmi dan Siswanto dijadwalkan tampil perdana Sabtu pagi melawan tim dari Bali. Sebelumnya, pada malam hari saat baru tiba di Semarang, keduanya langsung latihan di tempat pertandingan.

Fahmi hadir didampingi Sekretaris Korpri Kabupaten Paser, HM Guntur, yang juga Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Paser dan Muriansyah Herman.

Pertandingan tenis meja berlangsung di Tri Lomba Juang. Dikutip dari website Dinas Kominfo Kalimantan Timur, dalam acara empat tahunan ini ada 10 cabang olahraga yaitu futsal, gate ball, senam Korpri, bulu tangkis, tenis meja, tenis lapangan, basket, voli, balap sepeda dan catur.

Adapun venue lomba di Jatidiri (tenis lapangan dan voli), GOR Undip (futsal), Tri Lomba Juang (tenis meja, bulu tangkis dan gateball), Hotel Ghradika (catur), GOR Sahabat (bola basket), serta Stadion Diponegoro (balap sepeda velodrome). (Prokopim)


Keterangan Foto: Fahmi Fadli langsung sparing setibanya di Semarang. (Prokopim).

Berita Lainnya

Bupati Fahmi Seriusi Pengembangan  Wisata Puncak Anai

Bupati Fahmi Seriusi Pengembangan Wisata Puncak Anai

PADANG PARIAMAN-Destinasi wisata puncak Anai Kabupaten Padang Pariaman menjadi daya tarik tersendiri Bupati Paser dr Fahmi Fadli saat diajak Bupati Padang Pariaman  Suhatri Bur, Kamis (17/03/2022).Karena itulah, sambil menikmati  secangkir kopi, Bupa...
Baca ....
Hadir dan Beri Dukungan, Sekda Optimis Paser Kembali Raih Prestasi Di Ajang TTG Kaltim dan Nasional

Hadir dan Beri Dukungan, Sekda Optimis Paser Kembali Raih Prestasi Di Ajang TTG Kaltim dan Nasional

Kukar - Gelar Teknologi Tepat Guna ke VIII Tingkat Kaltim Tahun 2022 telah dibuka hari ini (25/6/2022) di Area Gor Rindong Demang Tenggarong Kutai Kartanegara.Pada momen kali ini Kabupaten Paser melalui Dinas PMD dan Posyantek serta didukung 10 kecam...
Baca ....
Nama Wabup dan Sekda Dicatut untuk Penipuan Hibah Rumah Ibadah

Nama Wabup dan Sekda Dicatut untuk Penipuan Hibah Rumah Ibadah

Tana Paser - Pencatutan nama pejabat Pemerintah Kabupaten Paser kembali terjadi. Kali ini nama Wakil Bupati Hj Syarifah Masitah Assegaf dan Sekda Katsul Wijaya yang digunakan.Pelaku menggunakan nama Wakil Bupati dengan nomor 089630362750, dan menggun...
Baca ....
Bupati Sambut Kunjungan Kerja Pangdam VI/ Mulawarman

Bupati Sambut Kunjungan Kerja Pangdam VI/ Mulawarman

TANA PASER – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli  menyambut langsung kedatangan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) VI/Mulawarman Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha dalam rangka kunjungan kerja di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0904/Psr,Selasa(...
Baca ....