Berita Kaltim

Duta Pelajar Sadar Hukum Lakukan Podcast Dengan Bupati

Duta Pelajar Sadar Hukum Lakukan Podcast Dengan Bupati
Duta Pelajar Sadar Hukum Lakukan Podcast Dengan Bupati

Tana Paser - Juara 1 Duta Pelajar Sadar Hukum tingkat Kabupaten Paser yaitu Pelajar asal SMA 1 Long Ikis; Innaysila Tri Maulida Aziz dan Amin Fatkur Rohman melakukan podcast dengan Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli di ruang Bupati, Selasa ( 18/7/23).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Fahmi mengatakan sangat mendukung dan mengapresiasi kepada Duta sadar Hukum dari Pelajar SMA 1 Long Ikis, Ia berpesan agar Duta Pelajar Sadar Hukum  lebih giat lagi berlatih sehingga menguasai materi terutama pada publik speaking,  "Saya mendoakan agar  Duta Pelajar Sadar Hukum perwakilan  dari Kabupaten Paser bisa menjadi juara 1 Tingkat Provinsi Tahun 2023," kata Bupati.

Sebagai informasi karya inovasi Duta Pelajar Sadar Hukum yaitu SiPeNa (Aplikasi Perlindungan Anak) Wujudkan Lingkungan Ramah Anak. Nantinya Duta Pelajar Sadar Hukum dari Kabupaten Paser akan berlomba dengan 9 Duta Pelajar Sadar Hukum Kabupaten / Kota se Kalimantan Timur di Bulan Oktober 2023.

Sementara itu guru pembimbing Duta Pelajar Sadar Hukum  Dewi Septy Lestari mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Paser khususnya kepada Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli atas dukungannya kepada Duta Pelajar Sadar Hukum, Ia juga memohon doa agar Duta Pelajar Sadar Hukum dari Kabupaten Paser dapat meraih juara 1 di tingkat provinsi. Menurut Septi persiapan yang dilakukan Duta Pelajar Sadar Hukum ini tidak hanya penguasaan materi saja akan tetapi dengan membuat inovasi dan disosialisasikan ke sekolah - sekolah terdekat. Adapun tema yang diambil siswanya yaitu pengendalian anak, "perlindungan anak konsennya kepada Kepala Daerah sehingga Duta Pelajar Sadar Hukum melakukan podcast ke pak Bupati", terangnya. Hadir juga dalam kegiatan podcast yaitu Kepala Dinas Pengendalian  Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Amir Faisol, S.KM, M.Kes (Prokopim).

Berita Lainnya

Selain 3 T, Bupati Fahmi Minta Diskes Kebut Vaksinasi

Selain 3 T, Bupati Fahmi Minta Diskes Kebut Vaksinasi

TANA PASER- Perkembangan pandemic Covid-19 di Kabupaten Paser terus dikawal Bupati dr Fahmi Fadli. Karena itu Bupati menginginkan agar kasus Covid-19 dapat terus ditekan.Guna mencapai hal tersebut, pejabat nomor satu paling selatan di Provinsi Kalti...
Baca ....
Bupati Fahmi menerima Kunjungan Tim BPS dalam Rangka Registrasi Sosial Ekonomi

Bupati Fahmi menerima Kunjungan Tim BPS dalam Rangka Registrasi Sosial Ekonomi

Tana Paser - Kedatangan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Paser Hotbel Purba, S.ST. dan rombongan ke Kantor Bupati Paser KM 5, senin (17/10/2022), selain bersilaturahmi juga bermaksud melaporkan kegiatan PPS dalam rangka registrasi sosial ekonomi se...
Baca ....
Ponpes Bina Islam Terima Sapi Kurban dari Bupati

Ponpes Bina Islam Terima Sapi Kurban dari Bupati

Tana Paser – Pondok Pesantren Bina Islam menerima bantuan satu ekor sapi kurban dari Bupati Paser dr Fahmi Fadli. Sapi tersebut diserahkan oleh Asisten Administrasi Umum Murhariyanto kepada Azhar Bahruddin, bertempat di komplek Pondok Pesantren Bina...
Baca ....
Pemkab Paser Bersama Kabupaten Kota di Kaltim Sepakat Lakukan Percepatan Musdesus

Pemkab Paser Bersama Kabupaten Kota di Kaltim Sepakat Lakukan Percepatan Musdesus

SAMARINDA - Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli bersama dengan Kabupaten/Kota lain di Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk melakukan percepatan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) dalam pembentukan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih akan selesai...
Baca ....