Berita Kaltim

Diperjuangkan Dimasa Almarhum Bupati Yusriansyah, Direalisasikan Dimasa Bupati Fahmi, Akhirnya Jaringan Listrik Desa Pengguren Jaya Diresmikan

Diperjuangkan Dimasa Almarhum Bupati Yusriansyah, Direalisasikan Dimasa Bupati Fahmi, Akhirnya Jaringan Listrik Desa Pengguren Jaya Diresmikan
Diperjuangkan Dimasa Almarhum Bupati Yusriansyah, Direalisasikan Dimasa Bupati Fahmi, Akhirnya Jaringan Listrik Desa Pengguren Jaya Diresmikan

Tana Paser- Dalam upaya mewujudkan kerja nyata terangi negeri dengan tema “Merdeka dari kegelapan menuju Paser Mas” hari ini Kamis (10/2) Bupati Paser yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Adi Maulana meresmikan Listrik pedesaan di Desa Pengguren Jaya Kecamatan Batu Engau.

Dengan antusias warga Desa Pengguren Jaya menyambut acara tersebut karena memang telah lama menantikan penerangan dari hadirnya jaringan listrik masuk desa. Hal itu dikatakan Kades Pengguren Jaya Nijim bahwa kegiatan ini sangat dinanti-nantikan oleh warga Desa Penguren Jaya, karena sejak lama kami hidup dalam kegelapan dan akhirnya kami sangat bernyukur sudah bisa merdeka dari kegelapan.

Dalam laporannya, Nijim menjelaskan selama bertahun-tahun berjuang bersama, akhirnya hajat ini terwujud dan merasakan PLN menerangi Desa Pengguren Jaya dan kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Paser yang sudah berjuang bersama dari masa kepemimpinan Bupati Paser sebelumnya almarhum H. Yusriansyah Syarkawi hingga sekarang diwujudkan oleh kepemimpinan anak beliau yaitu Bapak Bupati Fahmi Fadli.

Lebih lanjut Nijim mengungkapkan data kepala keluarga di Desa Pengguren Jaya yang berjumlah 187 dan yang sudah teraliri listrik 157, sedangkan kisaran 30 KK lainnya masih belum terpasang dan sebagian lagi belum mendaftar ke kantor desa. Kwh yang masuk sampai saat ini 122 dan yang terpasang 111 Kwh, yang belum 49 kwh. “Semoga ke depan ada tambahan lagi untuk masyarakat jompo/janda serta ada 10 rumah agar kiranya bisa dipasang secara gratis yankarena merupakan masyarakat yang tinggal dirumah layak huni,” tambahnya.

Bupati Paser melalui Adi Maulana mengatakan bahwa sungguh suatu kebahagiaan dan patut kita syukuri apa yang selama ini dinanti-nantikan telah terealisasi dan akhirnya masyarakat Desa Pengguren Jaya dapat menikmati jaringan listrik dari PLN.

Sekarang masyarakat Desa Pengguren Jaya dapat menikmati listrik selama 24 jam penuh, dengan harapan mampu dimanfaatkan secara bijaksana sesuai keperluan terutama untuk kepentingan meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat ke depan,” ungkap mantan Kadis Kominfo tersebut.

Meskipun telah direncanakan di tahun 2022 agar semua desa dapat dialiri listrik PLN, namun ternyata ada beberapa hal yang masih menjadi kendala. Namun demikian, Pemerintah Kabupaten Paser terus mencari solusi dengan memaksimalkan potensi yang ada dan menggandeng para stakeholder agar dapat membantu pembangunan jaringan listrik di desa yang belum menikmati listrik.  Ini merupakan salah satu upaya kami untuk mewujudkan visi  Kabupaten Paser MAS,” pungkasnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Paser Ikhwan Antasari, Kabag SDA Usma, Dinas PUTR dan Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Paser serta perwakilan Camat Batu Engau. (Humas)

Berita Lainnya

Lantik BPD, Bupati Fahmi Sebut Baru 60 Desa Sampaikan Data BPJS Gratis

Lantik BPD, Bupati Fahmi Sebut Baru 60 Desa Sampaikan Data BPJS Gratis

TANA PASER- Pengurus Badan Permusyawaratan Desa dua desa yakni Desa Pulau Rantau dan Desa Saing Perupuk masa jabatan 2021-2027 serta BPD Penganti Antar Waktu Desa Olong Pinang masa jabatan 2021-2026 dilantik Bupati Paser dr Fahmi Fadli.Prosesi pelant...
Baca ....
Sambut Idul Fitri 1444 H, Romif Lepas Pawai Takbir

Sambut Idul Fitri 1444 H, Romif Lepas Pawai Takbir

Tana Paser-  Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkes) Ir.H.Romif Erwinadi.M.Si mewakili Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli melepas Pawai Takbir Keliling menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M yang dipusatkan depan pintu masuk Kantor...
Baca ....
Tanam Pohon Sekarang untuk Generasi Berikutnya

Tanam Pohon Sekarang untuk Generasi Berikutnya

TANA PASER - Banyak pemimpin visioner di negeri ini. Salah satunya ada di Paser, yaitu Bupati Paser dr Fahmi Fadli.Bupati Fahmi yang visioner terlihat saat bersama Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik menanam pohon pinus di lereng Barat Laut Gunu...
Baca ....
Bupati Dan Ketua TP PKK Paser Terima Penghargaan MKK Dari BKKBN RI

Bupati Dan Ketua TP PKK Paser Terima Penghargaan MKK Dari BKKBN RI

SEMARANG- Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Bersama Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Paser Sinta Rosma Yenti. Menerima penghargaan yang diberikan secara langsung oleh Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Beren...
Baca ....