Berita Kaltim

Ciptakan Kemandirian Pangan, Paser Turut Berperan Tumbuhkan Perekonomian

Ciptakan Kemandirian Pangan, Paser Turut Berperan Tumbuhkan Perekonomian
Ciptakan Kemandirian Pangan, Paser Turut Berperan Tumbuhkan Perekonomian

SAMARINDA-Bank Indonesia Perwakilan Kaltim gelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) Rabu malam (29/11/2023). Kegiatan dihadiri Sekda Provinisi Kaltim Sri Wahyuni dan sejumlah tokoh seperti Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Timur Hendik Sudaryanto, Deputi II Kepala Bank Indonesia Kaltim Muhammad Rais, Forkopimda Kaltim, Kepala OJK Kaltim-Kaltara, Anggota DPRD Kaltim, Bupati dan Walikota se-Kaltim, kepala kantor bank negara dan swasta se-Samarinda, akademisi dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Sri Wahyuni menyampaikan arah kebijakan perekonomian Provinsi Kaltim kedepan yang optimis bahwa pertumbuhan ekonomi Kaltim dari tahun 2023 hingga tahun 2024, akan terus membaik.


“Transformasi ekonomi Kaltim akan terus berlanjut, berjalan cepat. Hal ini karena juga ditopang oleh keberadaan IKN di Kaltim. IKN menciptakan banyak peluang usaha termasuk bagi pelaku UMKM”, tambah mantan Kepala Dinas Pariwisata Kaltim tersebut.

Mewakili Bupati Paser hadir Asisten Perekonomian dan Pembangunan Adi Maulana di pertemuan yang dilaksanakan di ruang Maratua Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltim.


Pertemuan yang mengangkat tema Sinergi Memperkuat Ketahanan dan Kebangkitan Ekonomi Nasional ini bertujuan menciptakan sinergi dan kolaborasi semua komponen untuk bersama-sama membangun dan memulihkan perekonomian.

Sejalan tema tersebut, Adi Maulana menjelaskan bahwa pertemuan tahunan BI ini mendorong semua komponen pemerintah dari pusat hingga daerah untuk sama-sama mengambil peran dalam menjaga ketahanan ekonomi nasional.


“Proyeksi inflasi tahun 2023 mencapai plus tiga lebih dan dengan kolaborasi bersama diupayakan  menjadi dibawah tiga. Untuk mendukung hal tersebut, kita di daerah harus mampu menciptakan kemandirian pangan sehingga nanti bisa memperkuat ekonomi dan turut berperan terhadap perkembangan inflasi untuk pertumbuhan perekonomian nasional”, tambah Adi.

Turut hadir Kepala Bagian Perekonomian Setda Paulus Margita pada kegiatan yang dirangkai dengan sesi live streaming gelaran Pertemuan Tahunan Bank Indonesia Nasional yang dihadiri langsung oleh Presiden RI Joko Widodo. (Prokopim)

Berita Lainnya

Kunjungi Kanwil V  KPPU, Bupati Fahmi Seriusi Tugas Pengawas Mendukung Pembangunan Paser

Kunjungi Kanwil V KPPU, Bupati Fahmi Seriusi Tugas Pengawas Mendukung Pembangunan Paser

BALIKPAPAN- Dalam upaya membangun sinergitas, Bupati Paser dr Fahmi Fadli melakukan audiensi dengan Kepala Kantor Wilayah V Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) di Balikpapan, Selasa (21/09/2021) sore.Bupati Fahmi yang datang bersama Plt Asisten P...
Baca ....
Wabup Sampaikan Terimakasih AKBP Eko, Kapolres Kade  Siap Tembak Hati Masyarakat

Wabup Sampaikan Terimakasih AKBP Eko, Kapolres Kade Siap Tembak Hati Masyarakat

TANA PASER- Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf menghadiri malam ramah tamah Kapolres Paser di Hotel Kriyad Sadurengas, Jumat (7/01/2022) malam.Tongkat komando Polres Paser yang  sebelumnya di pegang AKBP Eko Susanto  kini resmi berpindah...
Baca ....
Otonomi Daerah Memperkuat Daerah Dalam Pembangunan

Otonomi Daerah Memperkuat Daerah Dalam Pembangunan

Tana Paser - Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Katsul Wijaya menjadi Pembina Upacara pada peringatan Hari Otonomi Daerah XXVII Tahun 2023 di Halaman Pemkab Paser, sabtu (29/4/2023).Dalam kesempatan yang sama Sekda Katsul Wijaya mengatakan bahwa hal i...
Baca ....
Pemkab Paser MoU Dengan Kejari Dalam Penanganan Hukum Perdata Dan Tata Usaha Negara

Pemkab Paser MoU Dengan Kejari Dalam Penanganan Hukum Perdata Dan Tata Usaha Negara

TANA PASER - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser lakukan kerjasama dengan Kejaksaan Negeri  (Kejari) Paser dalam Penanganan Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.Penandatanganan nota kesepakatan kerjasama itu, dilakukan Bupati Paser dr Fahmi Fad...
Baca ....