Keagamaan, Sosial dan Kebudayaan

Bupati Ingin LAP Sebagai Wadah Pelestarian Budaya Paser

Bupati Ingin LAP Sebagai Wadah Pelestarian Budaya Paser
Bupati Ingin LAP Sebagai Wadah Pelestarian Budaya Paser

TANA PASER-Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli menerima kunjungan dari Lembaga Adat Paser (LAP) di Ruang Kerja Bupati. Senin, (27/05/2024).


Dalam silaturahmi ini ada poin yang disampaikan Bupati, yaitu ia ingin LAP menjadi wadah untuk pelestarian Budaya Paser "sebelumnya kami ucapkan selamat kepada pengurus baru LAP, dalam kesempatan ini kami ingin LAP menjadi wadah untuk melestarikan dan merawat Budaya Paser karena kami tidak ingin budaya asli Paser hilang tergerus oleh zaman" ungkapnya.

Selain itu, Bupati juga berpesan kepada Ketua dan Pengurus LAP yang baru agar membenahi struktur dan badan hukum dari LAP. Orang nomor satu di Kabupaten Paser tersebut sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan oleh LAP, "kami mendukung penuh kegiatan yang bersifat melestarikan budaya paser ini, seperti kegiatan Melas Taon, Belian dan kami juga akan membantu memperbaiki Rumah Adat Paser yang beberapa waktu lalu sudah kami lakukan peninjauan. Kami juga berharap setiap acara formal maupun non formal dapat menonjolkan kebudayaan Paser seperti di kota-kota lain yang kebudayaannya sangat terjaga",lanjutnya.


Bupati berharap budaya asli paser dapat dilestarikan dengan baik melalui informasi yang digali dari para tetua adat. Agar tidak terjadi selisih paham tentang Budaya Paser.


Turut mendampingi Bupati yaitu Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si, Kabid Kebudayaan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Paser Surfiani, S.E, sementara itu dari LAP terdiri dari Ketua LAP Periode 2024-2029 Habibi beserta para anggotanya. (Prokopim)

Berita Lainnya

Ikuti Berua Nondok Telion Penggawa dan Tuo Kampong Batu Butok, Wabup Masitah : Tradisi Paser yang harus dilestarikan

Ikuti Berua Nondok Telion Penggawa dan Tuo Kampong Batu Butok, Wabup Masitah : Tradisi Paser yang harus dilestarikan

Muara Komam - Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf memghadiri Beroa Nondok Telion Penggawa dan Tuo Kampong Batu Botok (pembacaan doa arwah pemasangan batu nisan pemimpin suku besar paser dan sesepuh kampung batu botok) di Kecamatan Muara K...
Baca ....
Kundapil Anggota DPRD Kaltim, Monitoring Bankeu-Prov TA 2022

Kundapil Anggota DPRD Kaltim, Monitoring Bankeu-Prov TA 2022

Tana Paser - Monitoring kegiatan pembangunan yang alokasi dari Bantuan Keuangan Provinsi (Bankeu-Prov) Tahun 2022 berjalan sesuai perencanaan, anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan Kunjungan Daerah Pilihan (Kundapil) di Kabupaten Paser,...
Baca ....
Pencapaian APBD P.  Tertinggi Berbanding Lurus Dengan Kinerja

Pencapaian APBD P. Tertinggi Berbanding Lurus Dengan Kinerja

Tana Paser - "Tahun ini kita memiliki total APBD tertinggi dalam sejarah Kabupaten Paser yaitu 4.4 Triliun Rupiah, sudah seharusnya angka ini berbanding lurus dengan pencapaian kinerja serta target - target dan program prioritas yang mendukung terwuj...
Baca ....
Paser Sabet Juara Pertama Paritrana Award Kaltim

Paser Sabet Juara Pertama Paritrana Award Kaltim

SAMARINDA- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menduduki posisi pertama dalam Penghargaan Paritrana 2023 tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Kategori Pemerintah Daerah. Atas pencapaian merealisasikan Universal Coverage Jamsostek (UCJ) yang men...
Baca ....