Bupati Ingin Kenalkan Paser Lebih Luas Melalui Event Olahraga
Administrator
Selasa, 04 November 2025 12:28:40
 519 kali
Bupati Ingin Kenalkan Paser Lebih Luas Melalui Event Olahraga
TANA PASER – Dalam lanjutan peninjauan di Gedung Olahraga (GOR) Sadurengas, Bupati Paser dr. Fahmi Fadli menyampaikan arahan penting terkait penyelenggaraan berbagai event olahraga di Kabupaten Paser. Ia menegaskan agar setiap event ke depan tidak lagi menggunakan nama “Bupati Cup”, melainkan bisa menggunakan nama “Paser Cup” atau sebagainya .
Menurut Bupati, perubahan penamaan ini bertujuan untuk memperkuat identitas daerah serta mempromosikan Kabupaten Paser sebagai destinasi sport tourism atau wisata olahraga.
“Saya minta mulai sekarang untuk event-event olahraga tidak usah lagi memakai nama Bupati Cup, tapi bisa diganti contohnya menjadi Paser Cup. Karena yang kita dorong bukan personal, melainkan daerah kita sendiri. Kita ingin mengenalkan Kabupaten Paser lebih luas lagi melalui kegiatan olahraga,” kata Bupati Fahmi, di GOR Sadurengas, Selasa (3/11/2025).
Ia menambahkan bahwa olahraga memiliki potensi besar untuk menjadi daya tarik wisata baru di Kabupaten Paser. Melalui penyelenggaraan turnamen dan kejuaraan dengan identitas daerah, diharapkan dapat menumbuhkan kebanggaan masyarakat sekaligus meningkatkan kunjungan wisata.
Selain itu, Pendapatan Asli Daerah (PAD) pun terdongkrak baik dari sektor pajak maupun pendapatan retribusi. Perputaran uang di daerah pun terjadi sehingga berdampak positif yang menggerakkan ekonomi lokal. (Prokopim)
LONG KALI- Bupati Paser dr Fahmi Fadli melantik Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sebagai pengganti antar waktu (PAW), Selasa (8/02/2022).Kedua BPD PAW yang dilantik langsung orang nomor satu di Kabupaten paling selatan di Provinsi Kaltim in...
Batu Sopang - Dalam rangka persiapan Musabaqah Tilawatil Quran ( MTQ ) Tingkat Kabupaten Paser terus dimatangkan,panitia penyelenggara mengadakan rapat lanjutan yang dipusatkan di Aula Awa Mufakat Kantor Camat Batu Sopang,Selasa siang ( 18 / 7 / 2023...
SAMARINDA - Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Drs.Katsul Wijaya, M.Si, menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke- 68 Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Tahun 2025 yang dilaksanakan di Stadion Gelora Kadrie Oening Jalan KH. Wahid Hasyim...
TANA PASER – Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Drs. Katsul Wijaya, M.Si mewakili
Bupati membuka Rapat Koordinasi (Rakor) High Level Meeting (HLM) Tim
Pengendalian Inflasi Daerah (TPID). Pada kegiatan HLM Sekda didampingi Asisten Perekonomian dan
P...