Berita Kaltim

Bupati Fahmi: Bukan Seberapa Besar, Tetapi Seberapa Besar Kepedulian kita Terhadap Paser

Bupati Fahmi: Bukan Seberapa Besar, Tetapi Seberapa Besar Kepedulian kita Terhadap Paser
Bupati Fahmi: Bukan Seberapa Besar, Tetapi Seberapa Besar Kepedulian kita Terhadap Paser


TANA PASER- Pemerintah Kabupaten Paser menganugerahkan Tanggungjawab Sosial Perusahaan (TSP) Awards 2021 kepada sejumlah BUMN, BUMD, perusahaan swasta yang tergabung dalam Forum CSR Kabupaten Paser, Selasa (28/12/2021) malam.

Penganugerahan TSP  Awards yang berlangsung di Hotel Kriyad Sadurengas, dilaksanakan sebagai wujud apresiasi Pemkab Paser  atas sumbangsih perusahaan dalam mengawal pembangunan di Kabupaten Paser.

Bupati Fahmi Fadli dalam sambutanya mengatakan, peran serta masing-masing pemangku kepentingan untuk mendukung Paser MAS (Maju, Adil dan Sejahtera ) berdasarkan proporsi yang sesuai dengan kewenangan yang dimiliki, dan harus dapat disinkronkan agar sinergitas terhadap capaian target yang diharapkan dapat dicapai dan dirasakan sepenuhnya oleh seluruh lapisan masyarakat.

Selanjutnya, Bupati Fahmi mengucapkan apresiasi dan terimakasih atas kontribusi dan partisipasi para perusahaaa di Kabupaten Paser  dalam membantu meningkatkan pembangunan di Kabupaten Paser dan sebagai bentuk apresiasi, Pemkab Paser bersama forum CSR  memberikan penghargaan kepada 16 perusahaan.

Yang menarik, dipenghujung sambutannya, Bupati Fahmi meminta ke 16 pimpinan perusahaan yang hadir untuk berdiri, lalu Fahmi menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya atas peran serta perusahaan melalui program CSR.

“Saya  atas nama Pemerintah Kabupaten Paser, mengucapkan terima kasih dan apresiasi   yang setinggi-tingginya atas keikutsertaannya. Dengan mengikuti ajang ini, kami dapat menyimpulkan bahwa perusahaan  tersebut telah melakukan peran secara langsung dan nyata serta memiliki komitmen yang kuat terhadap pembangunan berkelanjutan Kabupaten Paser,” kata Fahmi.

Sedangkan bagi perusahaan yang belum mengikuti,  Bupati berharap  agar kemudian hari dapat mengikuti ajang ini, karena seperti yang saya sebutkan sebelumnya, ini bukan tentang seberapa besar bantuan yang diberikan, tetapi seberapa besar kepedulian kita terhadap Kabupaten Paser. (humas)

Berita Lainnya

Buka Seminar Inovasi Daerah, Sekda: Aspek Ekosistem Inovasi  Paser Lebih Unggul

Buka Seminar Inovasi Daerah, Sekda: Aspek Ekosistem Inovasi Paser Lebih Unggul

TANA PASER- Pemerintah Kabupaten Paser melalui Bappedalitbag, gelar Seminar Inovasi Daerah dengan tema “Menciptakan Ekosistem Inovasi Daerah untuk Menuju Paser MAS”.Seminar yang dirangkai Workshop pendampingan agen perubahan tahun 2022, dibuka Bupati...
Baca ....
Hadiri Rakor dan Kukuhkan Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat Se-Kabupaten Paser, Sekda : Berikan Edukasi dan Pemahaman Cerdas Kepada Masyarakat

Hadiri Rakor dan Kukuhkan Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat Se-Kabupaten Paser, Sekda : Berikan Edukasi dan Pemahaman Cerdas Kepada Masyarakat

Tana Paser - Pemerintah Kabupaten Paser melalui Basan Kesatuan Bangsa dan Politik menggelar kegiatan rapat koordinasi sekaligus pengukukuhan Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Se-kabupaten Paser, Selasa (14/6/2022).Mewakili Bupati Pase...
Baca ....
Retreat Berakhir, Bupati Paser Rasakan Berbagai Manfaat

Retreat Berakhir, Bupati Paser Rasakan Berbagai Manfaat

TANA PASER- Pelaksanaan Retreat Kepala Daerah yang dilaksanakan sejak 21-28 Februari 2025 di Akademi Militer (Akmil) Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah telah berakhir. Berbagai manfaat dirasakan oleh setiap peserta yang merupakan Gubernur, Wali...
Baca ....
Pemkab Paser Gelar Penilaian Camat Berprestasi 2025

Pemkab Paser Gelar Penilaian Camat Berprestasi 2025

TANA PASER – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Bagian Tata Pemerintahan Setda Paser menggelar kegiatan Penilaian Camat Berprestasi Tahun 2025, bertempat di Ruang Rapat Sadurengas, Senin (7/7/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk pembinaan sekaligus a...
Baca ....