Berita Kaltim

Bupati Berpesan Agar PNS yang dilantik Lebih Aktif dan Giat Lagi Mewujudkan Pemerintahan Yang Baik Menuju Paser MAS

Bupati Berpesan Agar PNS yang dilantik Lebih Aktif dan Giat Lagi Mewujudkan Pemerintahan Yang Baik Menuju Paser MAS
Bupati Berpesan Agar PNS yang dilantik Lebih Aktif dan Giat Lagi Mewujudkan Pemerintahan Yang Baik Menuju Paser MAS

Tana Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli melakukan Pengambilan Sumpah / Janji dan Pelantikan Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas dan Fungsional di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Paser. Pelantikan tersebut dilakukan pada Kamis (2/2) di Pendopo Lou Bapekat. Adapapun pejabat yang diambil sumpahnya sebanyak 155 orang  yaitu 3 orang mengisi Jabatan Tinggi Pratama, 69 orang mengisi Jabatan Administrator, 79 orang mengisi Jabatan Pengawas, 2 orang mengisi Jabatan Pengawas sekolah Ahli Madya, dan 2 orang mengisi Jabatan Pengawas Sekolah Ahli Muda. 

Pada Kesempatan yang sama Bupati Fahmi dalam sambutannya mengatakan bahwa di posisi yang baru PNS yang baru dilantik diminta agar lebih aktif dan lebih giat lagi. “Manfaatkan seluruh potensi yang ada untuk mendukung Pemerintah Kabupaten Paser mewujudkan pemerintahan yang baik, dan mencapai cita-cita Paser MAS, Maju, Adil dan Sejahtera,” ungkap Bupati Fahmi. 

Bupati juga mengatakan bahwa Pelantikan dan rotasi jabatan,  merupakan salah satu implementasi dari program prioritas Pemerintah Kabupaten Paser pada Tahun 2024 yaitu Pengembangan kualitas birokrasi dan kondusifitas daerah dalam mendukung tata kelola pemerintahan yang responsif dan tangkas.“Sehingga pada akhinya kita bisa memberikan pertanggung jawaban dari hasil karya, baik secara akuntabel kepada masyarakat Paser, maupun secara moril kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” tambahnya  di akhir sambutan. (Prokopim)

Berita Lainnya

STOK MIGOR AMAN, MASYARAKAT JANGAN PANIK

STOK MIGOR AMAN, MASYARAKAT JANGAN PANIK

Tana Paser - “Stok minyak goreng aman di Kabupaten Paser. Jadi masyarakat jangan panik. Stok tersedia dengan berbagai merk yaitu sebanyak 4.815 dos dan 2.820 liter. Pemkab berharap masyarakat jangan panik, tetap tenang dan beli sesuai kebutuhan”, har...
Baca ....
Wabup Masitah: Kegiatan ini Memberi Peluang UMKM Berkembang

Wabup Masitah: Kegiatan ini Memberi Peluang UMKM Berkembang

TANA PASER– Wakil Bupati (Wabup) Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf SH mengunjungi stan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) pada Festival Ekonomi Kreatif (Ekraf) yang dipusatkan kawasan Gentung Temiang KM 5 Tanah Grogot, Sabtu (17/09/2022). Festival...
Baca ....
Lulusan SMP Muhammadiyah Diharapkan mencetak Generasi yang Cerdas dan Berbudi Luhur

Lulusan SMP Muhammadiyah Diharapkan mencetak Generasi yang Cerdas dan Berbudi Luhur

Tana Paser - SMP Muhamadiyah  Tanah Grogot melaksanakan Pisah Kenang  kelas IX yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Kryad, Sabtu (17/6/2023). Pisah Kenang tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Paser, Hj. Syarifah Masitah Assegaf, S.H. Dalam kesempatan y...
Baca ....
Tanah Grogot Raih Juara Umum

Tanah Grogot Raih Juara Umum

Batu Sopang - Kecamatan Tanah Grogot berhasil meraih juara umum dengan nilai 72, pada ajang MTQ ke 48 Tingkat Kabupaten Paser di Kecamatan Batu sopang. Juara Umum Tingkat Kabupaten, dibacakan pada saat malam penutupan kegiatan di Lapangan Pemuda,Keca...
Baca ....