Administrator
Rabu, 08 Oktober 2025 16:30:47
 164 kali
Bupati Apresiasi Kader PKK
TANA PASER -Bupati Paser Menghadiri Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Ke 53 didampingi Sekretaris Daerah Katsul Wijaya, Seluruh Asisten Setda, dan jajaran kepala perangkat daerah bertempat di Pendopo Lou Bepekat. Rabu, (08/10/2025).
Dalam sambutannya Bupati Fahmi mengucapkan selamat memperingati HKG PKK KE 53 , "Selamat Hari Kesatuan Gerak PKK ke 53 tahun 2025 yang diperingati dengan tema bergerak bersama PKK wujudkan Asta Cita Menuju Indonesia Emas," ungkapnya
.
Selanjutnya, Bupati Fahmi mengapresiasi berbagai inovasi yang telah dijalankan oleh TP PKK dalam mendukung pembangunan masyarakat, "Saya mengapresiasi semua program yang telah dijalankan oleh PKK diantaranya menekan angka stunting, membantu stabilitas inflasi, membantu dalam bidang sosial, keagamaan, kesehatan dan lain sebagainya", jelas Bupati.
Kemudian, Bupati Fahmi juga sangat mengapresiasi seluruh kerja keras dari kader PKK se Kabupaten Paser, "Saya tau bahwa kader PKK tidak memiliki gaji, namun loyalitas serta kesetiaan yang diberikan untuk kabupaten paser sangat tinggi saya sangat berterimakasih dan mengapresiasi hal tersebut",sambungnya.
Sebelum menutup sambutannya, Bupati Fahmi mengajak untuk menjaga solidaritas ini mulai dari Kepala Daerah, jajaran pemerintah, kepala desa hingga seluruh kader PKK agar dapat mewujudkan Indonesia yang lebih maju, khususnya dalam membangun Kabupaten Paser lebih baik, lebih sejahtera dan lebih berkualitas. (Prokopim).
TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menggelar mutasi pejabat Eselon IIIa dijajaran Pemkab Paser, Rabu (22/06/2022) pagi. Pelantik dan pengambilan sumpah yang terkesan mendadak karena hanya melibatkan seorang pejabat, dilakukan Sekda Paser Kat...
SAMARINDA
–
Sebanyak 71 mahasiswa dari Kabupaten Paser yang menggali ilmu Pendidikan dan Profesi
di Politeknik Kesehatan Kemenkes di Wisuda dan diambil sumpahnya pada kamis (25/1/24) di Auditorium Poltekes Kemenkes
Kaltim, Samarinda.Mewakili
Pe...
TANA PASER - Bupati Paser Fahmi Fadli meninjau Desa Pasir Mayang Kecamatan Kuaro dalam agenda monitoring proyek infrastruktur APBD 2024.Dalam kunjungan ini, Bupati Fahmi menyerahkan banyak bantuan dari berbagai program Organisasi Perangkat Daerah (OP...
LORI - Dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi Paser TUNTAS (Tangguh,Unggul,transformatif,Adil dan Sejahtera) Bupati Paser dr. Fahmi Fadli bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Asnawi, ,S.T,.M.Si. melakukan kunjungan kerja ke Desa Lori, K...