Berita Kaltim

BPJS Kesehatan Sinkronkan Data Dengan Pemkab Paser

 BPJS Kesehatan Sinkronkan Data Dengan Pemkab Paser
BPJS Kesehatan Sinkronkan Data Dengan Pemkab Paser

Tana Paser - Bupati Paser melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Ir. Romif Erwinadi bersama BPJS Kesehatan Cabang Balikpapan menggelar Forum Komunikasi Pemangku Kepentingan di Kabupaten Paser,  kegiatan tersebut bertempat di Ruang Rapat Sadurengas, Kamis (14/9/23).

Kegiatan yang menitik beratkan meningkatkan koordinasi dan optimalisasi program jaminan kesehatan nasional - kartu Indonesia sehat, terkait cakupan kepesertaan penduduk Kabupaten Paser Tahun 2023 ini dihadiri para Kepala Perangkat Daerah serta Kepala Cabang BPJS Kesehatan Balikpapan Sarman Palipadang.


Selain mensingkronkan data antar BPJS  Kesehatan dengan Pemkab Paser dalam pertemuan ini juga membahas terkait perpindahan keanggotaan peserta BPJS dari mandiri menjadi ke APBD, "ini yang harus disingkronkan agar tidak menjadi pembengkakan APBD", kata Romif.

"Yang kita diskusikan ini adalah terkait kepesertaan BPJS perpindahan yang mandiri menjadi ke APBD dan sebaliknya, agar kita bisa mengerem bahwa mereka yang benar-benar bisa mandiri ya mandiri saja", tambahnya.


Kepala BPJS Cabang Balikpapan menerangkan terkait rehab, jika ada yang menunggak boleh mencicil pembayaran tunggakan, meskipun tunggakannya 5 tahun, 7 tahun, ataupun 10 tahun, yang harus dibayarkan oleh anggotanya hanya 24 bulan maksimal. (Prokopim)

Berita Lainnya

Ombudsman Temui Bupati, Sampaikan Peningkatan Layanan Publik

Ombudsman Temui Bupati, Sampaikan Peningkatan Layanan Publik

TANA PASER – Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalimantan Timur Kusharyanto bertemu Bupati Paser dr Fahmi Fadli di ruang kerja Bupati Paser, Rabu (29/9). Bupati ditemani Sekretaris Daerah Katsul Wijaya dan Kabag Organisasi Bambang Abdul Khaliq,...
Baca ....
Hadiri Bershalawat, Wabup Doakan Bankaltimtara Semakin Maju

Hadiri Bershalawat, Wabup Doakan Bankaltimtara Semakin Maju

Peringatan HUT ke-57 Bankaltimtara tahun 2022, juga   diisi kegiatan  Kaltim Bershalawat  di Stadion Gelora Kadrie Oening  atau Stadion Sempaja Samarinda, Sabtu ( 22/10/2022) malam.Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf dan pimpinan Cabang Ba...
Baca ....
Wabup Masitah Sambut Kedatangan Kapolda Kaltim

Wabup Masitah Sambut Kedatangan Kapolda Kaltim

Tana Paser - Wakil Bupati Paser,Hj.Syarifah Masitah Assegaf,S.H. menyambut kedatangan Kapolda Kaltim Irjen Pol.Drs.Imam Sugianto,M.Si. Dalam kunjungannya ke Polres Paser yang dilaksanakan pada Jumat (13/01/2023) Kapolda didampingi ketua Bhayangkari D...
Baca ....
Pjs Bupati Paser Kunjungi Kantor Kecamatan Muara Komam

Pjs Bupati Paser Kunjungi Kantor Kecamatan Muara Komam

MUARA KOMAM - Dalam Rangka persiapan untuk Pemilihan Kepala Daerah di kabupaten Paser ,Pjs.Bupati Paser H.M. Syirajudin,S.H.,M.T melakukan Kunjungan ke Kantor Kecamatan Muara Komam, Rabu (2/10/2024).Dalam kunjungan ini Syrajudin didampingi oleh Kepal...
Baca ....