Pembangunan

Wabup Kunjungi ANRI Bahas Pengelolaan Arsip Berbasis Digital

Wabup Kunjungi ANRI Bahas Pengelolaan Arsip Berbasis Digital
Wabup Kunjungi ANRI Bahas Pengelolaan Arsip Berbasis Digital
JAKARTA – Di tengah rangkaian agenda kunjungan kerja di Jakarta, Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari, S.Sos berkesempatan melakukan silaturahmi sekaligus kunjungan resmi ke Kantor Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), Selasa (18/11/2025) pagi.

Kedatangan Wabup disambut langsung oleh Kepala ANRI, Dr. Mego Pinandito, M.Eng, didampingi Deputi Bidang Tata Kelola Kearsipan Nasional, Dr. Andi Abu Bakar, S.IP., M.Si., serta Direktur Kearsipan Daerah, Irwanto Eko Saputro, ST., MMSI.
Wabup Ikhwan hadir bersama Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Paser, HM. Yusuf Sumako, SH., M.Hum, yang sekaligus memfasilitasi pertemuan tersebut. Ini menjadi kunjungan pertama Wabup ke ANRI dalam rangka memperkuat kerja sama terkait pengelolaan arsip daerah yang lebih modern dan terintegrasi.

“Suatu kehormatan bagi saya, karena hari ini bisa diterima langsung oleh Pak Mego Pinandito beserta jajaran,” terang Wabup.
Dalam pertemuan itu, Wabup menjelaskan bahwa penguatan pengelolaan arsip digital sejalan dengan amanat Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Dengan regulasi ini, seluruh instansi pemerintah didorong bertransformasi menuju layanan digital, termasuk dalam tata kelola arsip, baik surat-menyurat maupun dokumen sejarah.
Salah satu sistem yang dibahas adalah aplikasi Srikandi, inovasi kearsipan nasional yang memungkinkan proses penerimaan, pengiriman, pembuatan, hingga penyimpanan arsip secara elektronik. Wabup juga menyampaikan apresiasi kepada ANRI atas pelatihan Srikandi yang telah diikuti sejumlah perangkat daerah dan desa di Kabupaten Paser.

“Terima kasih kepada ANRI yang telah memfasilitasi pelatihan Srikandi. Semoga kerja sama ini terus berlanjut dan semakin memperkuat koordinasi antara ANRI dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Paser,” tandasnya.
Usai pertemuan, Direktur Kearsipan Daerah, Irwanto Eko Saputro, mengajak Wabup meninjau langsung sejumlah ruang penyimpanan arsip nasional yang memuat dokumen sejarah, budaya, dan arsip penting Indonesia dari masa ke masa. ( Prokopim )

Berita Lainnya

Bunda Literasi Sinta  Terima Kendaraan Perpustakaan Bankaltimtara

Bunda Literasi Sinta Terima Kendaraan Perpustakaan Bankaltimtara

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menerima bantuan kendaraan perpustakaan keliling  bantuan Bankaltimtara  yang diserahkan pimpinan Bankaltimtara Tanah Grogot  Yudhi Susatyo.Selanjutnya, bantuan Bankaltimtara sebagai wujud dukungan meningkatkan...
Baca ....
Bupati Sampaikan Pendapat Akhir Terhadap Raperda Pertanggungjawaban APBD Tahun 2022

Bupati Sampaikan Pendapat Akhir Terhadap Raperda Pertanggungjawaban APBD Tahun 2022

Tana Paser -  Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli menyampaikan Pendapat Akhir, terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Pertanggungjawaban pelaksanaan Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022, dalam Rapat Paripurna di ruang rapat Balin...
Baca ....
Bupati Minta Semua Berkomitmen Dukung  Percepatan  Pertumbuhan Ekonomi di Paser

Bupati Minta Semua Berkomitmen Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi di Paser

TANA PASER – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli meminta agar semua pihak berkomitmen mendukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi di Kabupaten Paser ,” Saya mengajak kita semua untukberkomitmen dalam mendukung percepatan pertumbuhan ekonomi dalam rangka opti...
Baca ....
Pemkab Gelar Rapat Pemantapan Persiapan MTQ ke - 49 Tingkat Kabupaten Paser

Pemkab Gelar Rapat Pemantapan Persiapan MTQ ke - 49 Tingkat Kabupaten Paser

TANA PASER - Pemerintah Kabupaten Paser melalui Panitia Pelaksana menggelar rapat pemantapan persiapan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke -49 Tingkat Kabupaten Paser. Rapat yang dipimpin langsung oleh Asisten Kesejahteraan Rakyat Ir. Romif Erwinadi,...
Baca ....