Berita Kaltim

Sekda Paser Kukuhkan Paskibraka Tingkat Kabupaten Tahun 2023

Sekda Paser Kukuhkan Paskibraka Tingkat Kabupaten Tahun 2023
Sekda Paser Kukuhkan Paskibraka Tingkat Kabupaten Tahun 2023

Tana Paser- Sekretaris Daerah Kabupaten Paser,Drs.Katsul Wijaya M.Si mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Kabupaten Paser, dalam rangka menyambut Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke - 78 yang dilaksanakan di Gedung Awa Mangkuruku, Selasa ( 15/8/2023 ).

Paskibraka Paser yang berjumlah 33 anak - anak Paskibraka,terdiri dari 16 laki - laki dan 17 perempuan itu, akan bertugas dalam mengibarkan dan menurunkan Bendera Pusaka pada saat Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tingkat kabupaten Paser.

Rangkaian kegiatan pengukuhan ini dengan membacakan ikrar Pemuda Indonesia oleh perwakilan paskibraka,kemudian dilakukan prosesi mencium bendera Sang Saka Merah Putih sembari diiringi lagu "Padamu Negeri", setelah itu dilakukan pemasangan kendit sebagai tanda resmi menjadi paskibraka Kabupaten Paser.

Dalam sambutan Bupati Paser melalui Sekretaris Daerah menyampaikan bahwa atas nama  Pemerintah Kabupaten Paser, mengucapkan selamat kepada Paskibraka yang telah dikukuhkan  dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Persiapkan diri dengan baik,utamanya fisik dan mental pada saat pelaksanaanya nanti,sehingga pengibaran bendera dapat berjalan dengan baik dan lancar", kata Katsul Wijaya.

"Semoga dapat menjadi pelopor patriot dalam keluarga dan lingkungan sekolah serta menjadi generasi Paser MAS, Paser yang Maju,Adil dan Sejahtera", ucap Sekda.

Diakhir Acara, Sekda Katsul Wijaya dan para Forkopimda,Kepala Perangkat Daerah, Pelatih serta Para Orang Tua memberi ucapan selamat kepada anak - anak Paskibraka yang telah dikukuhkan. (Prokopim )

Berita Lainnya

Berbagai Bantuan Diserahkan Kepada Masyarakat Kecamatan Batu Engau

Berbagai Bantuan Diserahkan Kepada Masyarakat Kecamatan Batu Engau

BATU ENGAU - Bupati Paser Fahmi Fadli meninjau Desa Petangis Kecamatan Batu Engau dalam agenda monitoring Tahun 2024. “Kunjungan Kerja ini adalah kunjungan rutin yang kami laksanakan untuk melihat secara langsung sejauhmana program kegiatan dilaksana...
Baca ....
Sekda Hadiri Rapat Paripurna, Fahmi -Ikhwan Disahkan DPRD Sebagai Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Sekda Hadiri Rapat Paripurna, Fahmi -Ikhwan Disahkan DPRD Sebagai Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

TANA PASER  - Pemerintah Kabupaten Paser, melalui  Sekretaris Daerah Drs.Katsul Wijaya,M.Si, menghadiri 2 agenda rapat paripurna yang digelar oleh DPRD Kabupaten Paser, di Ruang Baling Seleloi Gedung DPRD Kabupaten Paser, Senin (14/01/2024).Agenda Ra...
Baca ....
Sekda Serahkan Bendera Duplikat Kepada Purna Paskibraka

Sekda Serahkan Bendera Duplikat Kepada Purna Paskibraka

TANA PASER- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Paser (Pemkab) menggelar upacara pengibaran bendera. Sebelum melakukan upacara tersebut, diadakan kegiatan penyerahan duplikat ben...
Baca ....
Pemkab Terus Berkomitmen Wujudkan Paser Smart City

Pemkab Terus Berkomitmen Wujudkan Paser Smart City

YOGYAKARTA- Pemerintah Kabupaten Paser terus berkomitmen dalam mendukung terwujudnya Paser Smart City, hal tersebut diwujudkan dengan kehadiran Bupati Paser dr. Fahmi Fadli pada kegiatan Smart City Matchmaking/Rapat Koordinasi Nasional Dinas Kominfo...
Baca ....