Berita Kaltim

RSUD Panglima Sebaya akan Berubah Struktur

RSUD Panglima Sebaya akan Berubah Struktur
RSUD Panglima Sebaya akan Berubah Struktur

Tana Paser – Naiknya kelas Rumah Sakit Umum Dearah Panglima Sebaya (RSUD PS) dari kelas C menjadi kelas B berdampak pada perubahan struktur yang ada di lembaga kesehatan itu. Hal ini dilaporkan Kepala BKPSDM Suwito kepada Bupati Paser dr Fahmi Fadli usai penandatanganan prasasti RSUD, Kamis (14/11) siang.

Disaksikan Dewan Pengawas RSUD Murhariyanto, Kepala Dinas Kesehatan I Dewa Made Sudarsana beserta jajaran dan Direktur RSUD PS dr Kamal Ansari beserta jajaran, Suwito menyampaikan bahwa perubahan yang paling utama adalah RSUD harus dipimpin oleh pejatan setingkat Jabatan Tinggi Pratama atau JTP atau setingkat eselon II B.

Suwito menyampaikan RSUD akan sama dengan dinas dan instansi lain yang dipimpin oleh Kepala Dinas atau Kepala Badan. Bedanya, nama pimpinan RSUD tetap Direktur, sama seperti sekarang. “Akan ada 1 Direktur setingkat Eselon II B, lalu 2 Pembantu Direktur setingkat Eselon III A dan 6 Kepala Bidang atau Eselon III B. Eselon IV A hanya ada 2, yaitu di Sekretariat,” jelas Suwito.

“Mekanismenya, jabatan Eselon III dan IV akan dilantik terlebih dahulu, lalu pucuk pimpinan akan diseleksi melalui lelang jabatan. Sebelum itu kami akan konsultasi dengan Kementerian PAN&RB dulu,” lanjut Suwito.

Terkait dengan Rumah Sakit Pratama yang kini berubah nama menjadi RSUD Kerang kelas D, Suwito menyampaikan bahwa peningkatan kelas ini sekaligus membentuk Rumah Sakit itu menjadi Perangkat Daerah sendiri. RSUD Kerang kini dipimpin oleh Direktur dr Adhisetya Dwi Saputra, dilantik Bupati Paser 15 September 2022 lalu. (humas)

Berita Lainnya

Juara Umum Paser Belengkong, MTQ ke -47 di Kecamatan Muara Samu

Juara Umum Paser Belengkong, MTQ ke -47 di Kecamatan Muara Samu

MUARA KOMAM- Perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-46 tingkat Kabupaten Paser di Kecamatan Muara Komam berakhir, Jumat (26/11/2021) dengan tampilnya Kafilah kecamatan Paser Belengkong  sebagai juara umum.Dari Pengumuman yang dibacakan  Dewan...
Baca ....
Bupati Fahmi: Pola Pertanian 2023  Libatkan Pemuda

Bupati Fahmi: Pola Pertanian 2023 Libatkan Pemuda

TANA PASER- Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2023 fokus pada penurunan angka kemiskinan, pengangguran, dan pertumbuhan ekonomi melalui Pengembangan Industri Pengolahan Berbasis Pertanian Unt...
Baca ....
Pemkab Paser Bagikan Ratusan Sertifikat PTSL di Desa Rangan.

Pemkab Paser Bagikan Ratusan Sertifikat PTSL di Desa Rangan.

TANA PASER- Menindaklanjuti Surat Direktur Jenderal Penataan Agraria Nomor : 10/500.PH.03.01/IV/2024 perihal Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional di seluruh Indonesia, Pemkab Paser menyerahkan sertifikat PTSL kepada masyarakat secara simbolis...
Baca ....
Secara Berjenjang Dinas Pendidikan Tangani Dugaan Pelecehan Seksual

Secara Berjenjang Dinas Pendidikan Tangani Dugaan Pelecehan Seksual

TANA PASER – Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) secara berjenjang telah mengambil langkah serius untuk menyelesaikan kasus dugaan pelecehan seksual yang menimpa salah seorang siswi di Kecamatan Tanah Grogot...
Baca ....