Kolaborasi Kuatkan Pembangunan Daerah: Bupati Paser Dukung Penuh Upaya SKK Migas
Administrator
Rabu, 29 Oktober 2025 06:37:01
 166 kali
Kolaborasi Kuatkan Pembangunan Daerah: Bupati Paser Dukung Penuh Upaya SKK Migas
YOGYAKARTA– Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli, menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh semua kegiatan yang dilakukan oleh Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Hal ini disampaikannya saat mengikuti Upstream Oil and Gas Executive Meeting di Yogyakarta, Rabu (29/10/25).
Pertemuan eksekutif tersebut mengusung tema "Kolaborasi Hulu Migas dan Daerah Penghasil Migas untuk Peningkatan Lifting dan Pembangunan Daerah," dan dihadiri oleh sejumlah Kepala Daerah dari wilayah penghasil migas di Kalimantan dan Sulawesi.
Bupati Fahmi menekankan bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan industri hulu migas sangat krusial. "Kami mendukung semua kegiatan yang dilakukan oleh SKK Migas dari Kementerian ESDM. Kami berharap, kegiatan yang dilakukan dapat memberikan kontribusi dalam pembangunan di daerah Kaltim khususnya Paser," ungkap Bupati Fahmi.
Dukungan ini merupakan langkah strategis mengingat Kabupaten Paser merupakan salah satu daerah yang memiliki aktivitas eksplorasi dan produksi migas. Kolaborasi yang kuat diharapkan dapat memastikan bahwa sumber daya alam yang dikelola memberikan dampak positif yang maksimal bagi masyarakat. (Prokopim)
TANA PASER – Dengan menggunakan sarung seperti peserta upacara, Sekretaris Daerah Kabupten Paser Katsul Wijaya menjadi pembina upacara pada Hari Santri yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Paser, Jumat (22/10) pagi. Sekda juga membacakan sambuta...
Tana Paser – Mutasi dan pergeseran 102 pejabat tingkat administrator dan pegawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Paser di Awa Mangkuruku, Kamis (6/4) menyebabkan perubahan personil di Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kabupa...
TANA PASER – Pemerintah Kabupaten Paser menggelar Halal Bi Halal, kegiatan tersebut dilakukan setelah Apel Korpri pada hari kedua masuk kerja. Kegiatan halal bi halal berlangsung di kantor Bupati Jl. Noto Sunardi, Rabu (17/04/2024).Dalam momen terseb...
TANA PASER – Setelah penyerahan dokumen Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Paser Tahun Anggaran 2026 oleh Wakil Bupati Paser H. Ikhwan Antasari, S.Sos kepada Wakil Ketua II DPRD Kabupa...