Berita Kaltim

Bupati Fahmi Akan Berikan Penghargaan Penyuluh Pertanian

Bupati Fahmi Akan Berikan Penghargaan Penyuluh Pertanian
Bupati Fahmi Akan Berikan Penghargaan Penyuluh Pertanian

TANA PASER- Bupati Paser dr  Fahmi Fadli menghadiri acara Halalbihalal yang diselanggarakan Dinas Tanaman Pangan  dan Holtikultura.

Kegiatan Halalbihalal yang dilaksanakan di Pendopo  Bupati, Rabu (11/05/2022) dihadiri  Kadis Tanaman Pangan dan Holtikultura, Kepala Bapedalitbang, Kadis DLH, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis Perikanan dan Kadis Perkebunan.

Halal bihalal yang diisi tauysiah oleh Ustaz Ismail Jafar, juga dihadiri jajaran  Dinas Tanaman Pangan dan Holtikuktura serta seluruh penyuluh Pertanian lapangan  se-Kabupaten Paser.

Yang menarik, mengawali sambutannya, Bupati Fahmi kembali mengingatkan seluruh jajaran penyuluh pertanian harus sudah divaksin Covid 19 Dosis 3 karena merupakan ujung tombak sektor pertanian.

Selanjutnya, Bupati Fahmi mengatakan, momen hari yang masih Fitri ini patut disyukuri karena masih dipertemukan dalam keadaan yang sehat walafiat.

“Pada  momen pasca lebaran yang masih suci ini diharapkan semakin menguatkan komitmen bersama dalam upaya memberikan suatu kebahagiaan dan kebaikan untuk Kabupaten Paser  yang sejalan dengan Paser MAS,” kata Bupati.

Dalam membangun Paser lanjut Fahmi  butuh kerja sama semua pihak, sehingga dengan sinergitas yang terus terjalin maka optimisme membangun Paser yang Maju, Adil dan Sejahtera  dapat terwujud. 

“Harapan saya sektor pertanian harus menjadi andalan kita untuk meningkatkan sektor pertanian. Sektor pertanian harus mencapai target, karena itu untuk mencapai itu semua, penyuluh pertanian harus diberikan penghargaan khususnya yang mampu majukan maupun meningkatkan sektor pertanian dalam memotivasi petani kita mencapai keberhasilan,” pesan Fahmi. (humas) 

Berita Lainnya

Bappedalitbag Gelar sosialisasi PPRG

Bappedalitbag Gelar sosialisasi PPRG

TANA PASER- Bupati Paser diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Adi Maulana membuka Sosialisasi Penyusunan Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) bagi pejabat di lingkungan Pemkab Paser, Rabu (16/02/2022).Bertempat di Ruang Rapat...
Baca ....
Pilkades Serentak 72 Desa di Kabupaten Paser, Pantau 3 TPS Sekda Harap Terlaksana Aman Kondusif

Pilkades Serentak 72 Desa di Kabupaten Paser, Pantau 3 TPS Sekda Harap Terlaksana Aman Kondusif

Tana Paser - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tahun 2022 dilakukan serentak di 72 Desa Se Kabupaten Paser pada 30 November 2022. Untuk memantau jalannya Pilkades, unsur Forkopimda Dandim 0904/Paser Letkol Inf Ary Susetyo, Kapolres Paser AKBP Kade...
Baca ....
Soroti Masalah Batas Desa, Bupati Fahmi : Penting Untuk Menghindari Konflik

Soroti Masalah Batas Desa, Bupati Fahmi : Penting Untuk Menghindari Konflik

Tana Paser – Pada puncak peringatan HUT ke 34 Desa Kerta Bhakti menjadi momen penting bagi pemerintahan desa maupun seluruh masyarakatnya karena kegiatan yang digelar Sabtu (28/1/2022) ini dihadiri langsung oleh Bupati Paser dr. Fahmi Fadli bersama j...
Baca ....
12 Atlet Paralayang ikuti Pelatihan di Destinasi Wisata Gunung Boga

12 Atlet Paralayang ikuti Pelatihan di Destinasi Wisata Gunung Boga

Luan - Sebanyak 12 para atlet para layang Kabupaten Paser  mengikuti pelatihan, kegiatan tersebut digelar di Gunung Boga atau Gunung Embun,Sabtu pagi (15/7/2023 ).Gunung Boga merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Desa Luan Kecamatan Muara...
Baca ....