Berita:Bertabur Doorprize, Wabup Semangati Kapolsek & Danramil Gebyar Vaksinasi

Siaran Pers

TANA PASER- Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf kunjungi Gebyar Vaksinasi Massal sinergitas Polri, TNI  dengan Pemkab Paser yang dipusat GOR Sadurengas, Rabu (23/02/2022). 

Pemerintah Kabupaten Paser  bersama Polri  dan TNI terus bersinergi meningkatkan Herd Immunity masyarakat Bumi Daya Taka Paser khususnya dosis 1,2 dan Lansia, anak  serta Booster.

Sebagai bentuk dukungan Gebyar Vaksinasi kepada Warga Kabupaten Paser yang selain dipusatkan di Gor Sadurengas dan di  9 wilayah  di Kabupaten Paser ini, diawali peninjauan oleh Wabup Masitah bersama Kerua DPRD Paser Hendra Wahyudi,  Kapolres, Dandim, ketua Pengadilan Negeri, Kepala Kejaksaan, Kadis Kesehatan dan mewakili tokoh agama dan adat.

Terlihat ramai dan antusias masyarakat  menyambut kedatangan Wabup  dan rombongan. Diikuti lancarnya masyarakat mengikuti setiap prosesi vaksin dengan protokol kesehatan.

 Setelah melihat proses vaksinasi yang melibatkan unsur dari  tenaga kesehatan Polres Paser, Kodim dan Dinas Kesehatan, Wabup Masita dan rombongan melanjutkan zoom meeting dengan Kapolsek bersama Danramil terkait capaian vaksinasi di 10 kecamatan.

Diawali Wabup, ketua DPRD, Kapolres dan Dandim, secara bergantian menanyakan capaian vaksinasi dan termasuk jumlah terkompermasi positif  dan mengingatkan untuk  tetap mentaati protokol kesehatan walaupun telah melakukan vaksinasi.

Selesai menyemangati warga yang vaksinasi, seluruh Kapolsek dan Danramil, selanjutnya Wabup Masitah lakukan zoom meeting dengan Kapolri

 Wabup Masitah secara khusus menghimbau kepada masyarakat agartidak kendor prokes, dan mengingatkan bagi  masyarakat yang ingin melakukan beberapa kegiatan wajib mentaati protokol kesehatan. 

 Gebyar Vaksinasi Covid-19 Tahun 2022 bertabur doorprize menarik yang dilaksanakan oleh Polres Paser, Kodim 0904 Paser dan Pemkab Paser, membuat antusias masyarakat untuk divaksin meningkat. (humas) 

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 3.3548 detik dengan memori 0.81MB.